Berita Sumba Barat

Pembentukan Rumah Belajar Humba Demi Kemajuan Pendidikan di Sumba Barat

dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan bidang pendidikan Kabupaten Sumba Barat kini dan ke depan.

Editor: Rosalina Woso
POS-KUPANG.COM/HO-DOK
DISKUSI - Kegiatan Diskusi Pembentukan Rumah Belajar Humba di Aula Bapelitbangda, Kota Waikabubak, Sumba Barat, Selasa, 15 Nopember 2022. 

POS-KUPANG.COM, WAIKABUBAK - Pembentukan Rumah Belajar Humba semata-mata hadir untuk kemajuan pendidikan di Sumba Barat. Karena itu Bupati Sumba Barat, Yohanis Dade, S.H, mengapresiasi pembentukan Rumah Belajar Humba ini.

"Rumah belajar ini menjadi rumah belajar bersama bagi aktor-aktor pendidikan di Kabupaten Sumba Barat. Pembentukan Rumah Belajar Humba, adalah untuk kemajuan pendidikan Sumba Barat ke depan," kata Bupati Yohanes Dade saat membuka kegiatan Diskusi Pembentukan Rumah Belajar Humba di Aula Bapelitbangda, Kota Waikabubak, Sumba Barat, Selasa, 15 Nopember 2022.

Kegiatan ini diinisiasi oleh Save the Children bekerja sama dengan Pemda setempat.

Baca juga: Peringatan HKN di Lembata Berlangsung Meriah

Bupati mengatakan, Rumah Belajar Humba merupakan wadah belajar bersama atau sarana diskusi serta umpan balik tentang isu-isu kunci pendidikan daerah ini oleh aktor-aktor pendidikan. Dengan demikian dapat membawa dampak positif bagi kemajuan pendidikan Sumba Barat ke depan.

Ia berharap melalui diskusi–diskusi ini dapat menghasilkan suatu kesepakatan dan kesepahaman bersama para pihak terkait.

Dengan demikian, dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan bidang pendidikan Kabupaten Sumba Barat kini dan ke depan.

Bupati Yohanis berharap pula pembentukan rumah belajar dilakukan secara partisipatif di mana langkah-langkah atau prosesnya dengan mengangkat isu-isu pendidikan yang disampaikan oleh aktor pendidikan seperti guru, kepala sekolah.

Selanjutnya, mempresentasekan isu tersebut, lalu mencari solusi bersama kemudian akan diterapkan dalam kurikulum pada Rumah Belajar Humba.

Baca juga: Porprov NTT 2022, Sumba Barat Siapkan Atlet di Empat Cabang Olahraga

Bupati Yohanis menambahkan, pembangunan sektor pendidikan di Sumba Barat perlu difokuskan pada peningkatan kemampuan literasi, numerasi dan pendidikan karakter, terutama bagi anak sekolah yang sedang berada di sekolah formal.

Di sisi lain, pembangunan di bidang pendidikan di daerah ini masih menghadapi berbagai tantangan.

Di antaranya persoalan pergantian kurikulum, kesiapan penggunaan teknologi informasi dalam penerapan Kurikulum Merdeka Belajar, kompetensi, kualifikasi dan kapasitas pendidik yang kurang memadai, tingkat literasi dasar yang rendah dari anak-anak di desa, terbatasnya dukungan dan wadah untuk peningkatan kompetensi dan sertifikasi guru dan lainnya. (*)

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM Lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved