Serangan Jantung

Ini Gejala yang Dirasakan jika Seseorang Terkena Serangan Jantung, Nyeri Dada hingga Keringat Dingin

Kategori mematikan, waspada Gejala Penyakit yang dirasakan jika seseorang terkena Serangan Jantung, Nyeri Dada hingga Keringat Dingin

Penulis: Adiana Ahmad | Editor: Adiana Ahmad
Tribun Medan.com
Gejala Penyakit Serangan Jantung - Ini Gejala yang Dirasakan jika Seseorang Terkena Serangan Jantung, Nyeri Dada hingga Keringat Dingin 

Laporan Wartawan POS-KUPANG.COM, Adiana Ahmad

POS-KUPANG.COM - Serangan Jantung masih menjadi pembunuh nomor 1 di dunia saat ini. Kategori penyakit mematikan, ini Gejala Penyakit yang dirasakan seseorang jika terkena Serangan Jantung. Mulai dari Nyeri Dada, Sesak Napas hingga Keringat Dingin.

Serangan Jantung merupakan kondisi dimana pasokan atau aliran darah ke Jantung terhenti. Hal itu menimbulkan berbagai reaksi dalam tubuh seperti Nyeri Dada, Sesak Napas hingga Keringat Dingin. Ada juga yang sampai pingsan, mula hingga muntah. 

Dikutip dari halodoc, berikut Gejala Penyakit yang dirasakan seseorang jika terkena Serangan Jantung:

1. Nyeri Dada atau tidak nyaman pada bagian dada. Kebanyakan serangan jantung menyebabkan rasa tidak nyaman pada bagian tengah atau kiri dada. Biasanya, kondisi ini akan berlangsung selama beberapa menit dan kemudian menghilang. Rasa tidak nyaman meliputi tekanan, tertekan, atau nyeri.

Baca juga: Punya Kekhasan, Kenali 8 Gejala Penyakit Serangan Jantung pada Wanita, Waspada Jika Tubuh Gemetar

2. Gejala lainnya adalah kelelahan, pusing, dan juga pingsan. Sebelum gejala ini terjadi, biasanya pengidap serangan jantung akan mengalami Keringat Dingin.

3. Selain pada dada, nyeri dan tidak nyaman juga akan terasa pada beberapa bagian tubuh lain. Misalnya, rahang, leher, hingga ke bagian punggung.

4. Sesak Napas menjadi gejala lain yang akan menyertai gejala sebelumnya.

Hal yang perlu diperhatikan, gejala-gejala tersebut tak selalu dialami oleh orang yang mengalami serangan jantung. Dalam beberapa kasus, ada pula orang yang tak mengalami gejala sama sekali, bahkan sampai mengalami aktivitas jantung terhenti. 

Terhentinya aktivitas jantung  salah satunya disebabkan komplikasi Serangan Jantung. Dalam kebanyakan kasus, kondisi ini terjadi saat jantung mengalami kekejangan hingga menyebabkan kejang yang akan berhenti mendadak.

Baca juga: Kerap Dianggap Sepele, Ini Bahaya Komplikasi Diabetes, Serangan Jantung hingga Kerusakan Saraf

Pencegahan Serangan Jantung

Ada beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk mencegah serangan jantung, seperti:

1. Perubahan gaya hidup yang sehat agar tehindar dari diabetes dan hipertensi.

2. Memilih makanan yang sehat.

Halaman
12
Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved