Renungan Harian Katolik
Renungan Harian Katolik Jumat 24 Juni 2022: Akan Ada Sukacita di Surga
Renungan Harian Katolik di bawah ini disiapkan oleh RD. Ambros Ladjar dengan judul, Akan Ada Sukacita di Surga Karena Satu Orang Berdosa yang Bertobat
Konsekuensi logisnya bahwa dari setiap kita pengikut-Nya pun dituntut semangat pengorbanan yang tulus terhadap sesama di sekitar.
Kadang kita cuma berhenti pada rasa iba, belas kasih tanpa eksen yang nyata. Kita saling antre, tunggu kira-kira siapa yang duluan.
Pengalaman hidup kita menunjukkan bahwa sangat jarang dan langka orang memilih jalan hidup Yesus. Apalagi kalau mau menderita dan mati konyol?
Siapa yang mau help? Begitu kata-kata gaul orang-orang saat ini.
Memang tak seharusnya kita bertindak radikal, tapi rujukan kita bisa membantu orang lain dalam hal sederhana guna meringankan beban hidup mereka.
Banyak orang menderita sengsara dan sakit di sekitar kita. Ada yang kehilangan lapangan kerja, kekurangan sandang dan pangan.
Lalu gerakan apa yang bisa kita buat bila mencontohi kemurahan hati Yesus Yang Mahakudus?
Salam sehat di hari Jumat buat semuanya. Tetap taat menjalankan Prokes.
Tuhan memberkati segala aktivitas hidup keluarga kita masing-masing dengan kesehatan, keberuntungan, sukses dan sukacita yang melingkupi hidupmu. Amin.*
Bacaan I: Yeh 34:11-16
Aku sendiri akan menggembalakan domba-domba-Ku dan Aku akan membiarkan mereka berbaring tenang.
Bacaan dari Nubuat Yehezkiel:
Beginilah firman Tuhan, "Dengar, Aku sendirilah yang akan memperhatikan domba-domba-Ku dan mencari mereka.
Seperti seorang gembala mencari dombanya pada waktu domba itu tercerai dari kawanannya, begitulah Aku akan mencari domba-domba-Ku, dan Aku akan menyelamatkan mereka dari segala tempat, ke mana mereka diserakkan pada hari berkabut dan hari kegelapan.
Aku akan membawa mereka keluar dari tengah bangsa-bangsa dan mengumpulkan mereka dari pelbagai negeri serta membawa mereka ke tanahnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/rd-ambros-ladjar_01.jpg)