Public Service Pos Kupang

Prihatin Prokes di Pasar Batu Cermin

Selamat siang Pos Kupang, pandemi Covid-19 saat ini mewabah sangat meresahkan dan mengkhawatirkan

Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM/Gecio Viana
MASKER - Sejumlah pedagang ikan di Pasar Rakyat Batu Cermin Kabupaten Mabar yang sedang beraktivitas dan tidak mengenakan masker, Kamis 5 Agustus 2021. 

POS-KUPANG.COM- Selamat siang Pos Kupang, pandemi Covid-19 saat ini mewabah sangat meresahkan dan mengkhawatirkan. Praktis sendi-sendi kehidupan terpuruk, baik secara ekonomi, sosial, kemasyarakatan dan pemerintahan.

Walaupun vaksinasi gencar dilakukan pemerintah, tapi protokol kesehatan ( Prokes) tetap menjadi kunci keberhasilan guna menekan laju penyebaran pandemi Covid-19 yang telah mewabah di seluruh dunia ini.

Namun demikian, prokes 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) ternyata masih diabaikan sebagian masyarakat di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat.

Hal ini dapat ditemui di area kawasan terbuka yang dijadikan sarana rekreasi bagi masyarakat yakni Pantai Pede dan Pantai Klumpang. Hal serupa ditemui juga di area pasar, khususnya di Pasar Rakyat Batu Cermin.

Baca juga: Update Covid-19 Manggarai Barat - NTT : Satu Pasien Positif Covid-19 di Desa Batu Cermin Meninggal

Masyarakat terlihat tidak mengenakan masker serta menjaga jarak. Khususnya di Pasar Rakyat Baru Cermin, sejumlah pembeli dan pedagang terlihat tidak mengenakan masker dan menjaga jarak.

Kami berharap hal ini dapat diperhatikan oleh pemerintah yakni Satuan Tugas Penanganan Covid-19 tingkat Kabupaten Mabar untuk mengatasi dan melakukan penertiban persoalan ini. Sebab satu orang saja yang abai dapat merusak warga lainnya.

Terimakasih

Vinsensius J
Warga Labuan Bajo.

Tanggapan.

Sudah Keluarkan Istruksi dan Aturan

Terima kasih. Selain mengeluarkan berbagai aturan dan instruksi kepada semua pihak selama ini untuk secara bersama melawan Covid-19, saya mengimbau masyarakat untuk tetap taat dengan protokol kesehatan.

Baca juga: Pasar Rakyat Batu Cermin Kabupaten Mabar Ramai, Banyak Pengunjung Tak Kenakan Masker

Protokol kesehatan ini merupakan cara ampuh untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Saya berharap, dalam masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di Kabupaten Mabar, protokol kesehatan harus menjadi budaya kita bersama, sehingga secara bersama-sama, bergandengan tangan untuk melawan wabah Covid-19. (ii)

Bupati Manggarai Barat
Edistasius Endi.

Baca Public Service Pos Kupang Lainnya

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved