GM Angkasa Pura I Kupang, Iwan Novi : Tidak Ada Penghentian Penerbangan Maskapai
pada awal tahun 2021 tepat dibulan januari, jumlah penumpang yang turun di bandara El Tari Kupang berjumlah 35.184 orang
Penulis: Ray Rebon | Editor: Rosalina Woso
GM Angkasa Pura I Kupang, Iwan Novi : Tidak Ada Penghentian Penerbangan Maskapai
POS-KUPANG.COM | KUPANG--Penerbangan dari maskapai pada awal tahun 2021 hingga saat ini, tidak ada penghentian, melainkan yang terjadi hanyalah pengurangan penumpang.
Demikian disampaikan General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar udara El Tari Kupang, Iwan Novi Hantoro kepada POS-KUPANG.COM, Selasa (9/3).
Dikatakan Iwan, pada awal tahun 2021 tepat dibulan januari, jumlah penumpang yang turun di bandara El Tari Kupang berjumlah 35.184 orang, sedangkan dibandingkan dengan tahun 2020, jumlah penumpang sebanyak 75.442.
Sehingga, jumlah penumpang pada awal tahun ini dibandingkan dengan tahun 2020 mengalami penurunan yang signifikan.
GM PT Angkasa Pura I Kupang, Iwan menyampaikan bahwa, penumpang yang melakukan keberangkat ke luar daerah melalui bandara El Tari pada bulan januari 2021 sebanyak 31. 734, maka dibandingkan dengan tahun 2020, mengalami penurunan penumpang sebanyak 64.143.
Lanjutnya, dia mengatakan penumpang yang tiba di bandar El Tari Kupang di bulan februari 2021 sebanyak 23.854 dan dibandingkan dengan tahun 2021 jumlah penumpangnya sebanyak 69.431.
Sedangkan untuk penumpang yang berpergian melalui bandar udara El Tari Kupang pada bulan Februai tahun 2021 sebanyak 22.199, dibedakan dengan tahun 2020, penumpangnya sebanyak 62.647.
Baca juga: Warga Keluhkan Lampu Jalan, DBD dan Bansos
Baca juga: 174 Pelayan Publik di Kabupaten Sikka Divaksin Covid-19
"Ditahun ini jumlah penumpang yang datang maupun yang pergi melalui penerbangan di bandara udara El Tari Kupang mengalami penurunan, namun tidak kami tidak melakukan penghentian penerbangan dari maskapai," tandasnya.(Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ray Rebon)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/iwan-novi-hantoro-gm-angkasa-pura-1-bandara-el-tari-kupang-iwan-novi-hantoro-rabu-09092020.jpg)