Ingin Jadi Anggota TNI AU? Alur dan 41 Lokasi Pendaftaran Serta Telp dan Syaratnya, Ijazah SMP Bisa
Walaupun hanya dengan ijasah terendah SMP, kamu sudah bisa mendaftar karena saat ini TNI AU sedang membuka penerimaan Tamtama PK Gelombang II
POS-KUPANG.COM - Ingin menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara ( TNI AU)?
Walaupun hanya dengan ijasah terendah SMP, kamu sudah bisa mendaftar karena saat ini TNI AU sedang membuka penerimaan Tamtama Prajurit Karier (PK) gelombang II TA 2020.
Bagaimana alur pendaftarannya?
Informasi rekrutmen tersebut diunggah oleh TNI AU di laman Instagram resmi mereka @militer.udara pada Selasa (3/11/2020).
Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (Kadispen AU), Marsekal Pertama Fajar Adriyanto membenarkan adanya informasi tersebut.
"Benar, Ini silakan buka (laman resmi rekrutmen TNI AU)," ujar Fajar saat dihubungi Kompas.com, Rabu4/11/2020).
Adapun laman resmi rekrutmen TNI AU, yakni https://diajurit.tni-au.mil.id/.
Berikut informasi selengkapnya:
Persyaratan umum Warga Negara Indonesia.
Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI Tahun 1945.
Berusia minimal 17 tahun 9 bulan dan maksimal 22 tahun pada saat pembukaan pendidikan.
Tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Polri.
Sehat jasmani dan rohani.
Tidak sedang kehilangan hak menjadi prajurit berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap.
