Persebaya Surabaya
Pelatih Persebaya Aji Santoso Soroti Isu Naturalisasi, Lihat Bakat Terpendam Supriadi, INFO
Simak rangkuman Berita Persebaya hari ini populer edisi Jumat (21/8/2020), di antaranya adalah terungkap bakat terpendam Moham
POS KUPANG.COM--Simak rangkuman Berita Persebaya hari ini populer edisi Jumat (21/8/2020), di antaranya adalah terungkap bakat terpendam Mohammad Supriadi.
Winger lincah andalan Persebaya Surabaya dan timnas Indonesia itu ternyata mahir dalam melukis.
Selain itu, ada juga berita pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso menyoroti wacana naturalisasi pemain muda asal Brazil untuk Piala Dunia U-20.
Berikut rangkuman Berita Persebaya hari ini populer selengkapnya.
1. Bakat terpendam Supriadi
M Supriadi hadir sebagai perwakilan pemain Persebaya Surabaya saat launching Shopee Liga 1 2020 di Jakarta, Senin (24/2/2020). (Foto Istimewa Persebaya Surabaya)
Mohammad Supriadi dikenal sebagai winger lincah andalan Persebaya dan timnas Indonesia.
Namun, siapa yang mengira jika Supriadi memiliki bakat selain mengolah si kulit bundar.
Pemain yang akrab disapa Supri tersebut ternyata mahir dalam melukis.
Saat ditemui di kediamannya, Ibunda Supri sendiri yang menceritakan bagaimana mahirnya Supri dalam mengekspresikan diri lewat lukisan.
Bahkan Supri sempat berprestasi dengan bakat yang dimilikinya.
Tidak hanya melukis lewat medium kanvas, Supri juga sesekali menggambar sketsa. T
ema pemandangan menjadi favorit Supri kecil saat melukis maupun menggambar.
"Supriadi sejak kecil suka menggambar dan melukis, selain sepak bola tentunya. Bahkan dia pernah juara dua tingkat kota," ungkap Kalsum, ibunda Supriadi, dilansir dari laman persebaya.id
Namun pemain dengan nomor punggung 11 tersebut lebih memilih menekuni bakat lainnya yang ia miliki, yaitu bermain bola.
Menggambar maupun melukis hanya dijadikan hobi untuk mengekspresikan diri maupun menghibur orang lain.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/pelatih-persebaya-surabaya-aji-santoso-kiri.jpg)