KSP Kopdit Solidaritas Kantor Cabang Pembantu Tanini Resmi Beroperasi

Melalui kopdit ini saya kira akan mengangkat ekonomi keluarga. Kopdit ini jika dikelola dengan baik akan memberikan kontribusi positif

Penulis: Edy Hayong | Editor: Rosalina Woso
POS KUPANG/EDY HAYONG
Wakil Bupati (Wabup) Kupang, Jerry Manafe berfoto bersama Kadis Koperasi dan UKM, Camat Takari, Yulius Taklal, tokoh masyarakat dan pengurus KSP Kopdit Solidaritas Cabang Pembantu di Desa Tanini, Sabtu (19/10/2019). 

"Ini peluang ditangkap secara baik. Pemerintah sadari SDM memiliki peran penting. Saya senang kopdit mulai dengan hal kecil. Dulu wargatanini harus naik bukit turun lembah,   tapi sekarang Tanini seperti  Taman Eden. Melalui kopdit ini saya kira akan mengangkat ekonomi keluarga. Kopdit ini jika dikelola dengan baik akan memberikan kontribusi positif bagi daerah ini," tegas Jerry.

Dirinya menyebut bahwa hambatan utama dari sebuah koperasi  karena anggota juga manajemen. Jika SDM pengelola bagus dan manajemen  terbuka, dirinya yakin anggota semakin bertambah.

"Saya sangat percaya kopdit ini pengelolaannya sangat baik. Saya ajak warga untuk masuk koperasi ini. Sayapun akan masuk di Kopdit sebagai bentuk komitmen tidak sekedar omong. Pemimpin harus tunjukan karena ibarat ikan busuk itu dimulai dari kepala bukan dari ekor," katanya.

Astaga, Sumber Api dari Kompor Meledak, Empat Rumah Warga Pitak-Manggarai Dilahap Si Jago Merah

Warga Semau Semarakan Tarian Massal Injak Jagung di Festival Li Ngae

Mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kupang ini menambahkan, kopdit ini bukan baru omong tetapi sudah berbuat untuk masyarakat di Tanini. Dirinya meminta untuk tetap memberikan pelayanan yang berkualitas. (Laporan Reporter POS KUPANG.COM, Edi Hayong)

Sumber: Pos Kupang
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved