Berita NTT
Inilah Jumlah Anggota Calon Legislatif DPRD NTT
KPU NTT telah menetapkan Daftar calon Tetap (DCT) DPRD NTT. Jumlah caleg DPRD NTT sebanyak 932 orang
Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Ferry Ndoen
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/KUPANG --- KPU NTT telah menetapkan Daftar calon Tetap (DCT) DPRD NTT. Jumlah caleg DPRD NTT sebanyak 932 orang.
Hal ini disampaikan Ketua Divisi Teknis KPU NTT, Thomas Dohu kepada POS-KUPANG.COM, Jumat (21/9/2018).
Menurut Thomas, jumlah DCT yang sudah ditetapkan KPU NTT sebanyak 932 orang dengan riincian jumlah caleg laki-laki sebanyak 594 orang dan caleg perempuan sebanyak 338 orang.
Baca: Ini Penyebab Tidak Ada Jatah CPNS K2 di Sumba Barat Daya
"Jadi kita sudah tetapkan DCT pemilu legislatif tahun 2019 yang jumlahnya sebanyak 932 orang. Jumlah itu tersebar di delapan daerah pemilihan (dapil) di NTT," kata Thomas.
Dijelaskan, proses penyusunan dan penetapan DCT sudah dilakukan dan telah diumumkan pula ke publik.
"Rata-rata dari 16 parpol itu mengajukan 65 caleg sesuai dengan jumlah kursi di DPRD NTT. Total caleg yang paling sedikit adalah caleg dari PBB , PPP dan PKS," katanya.
Dikatakan, ada 10 parpol yang mengajukan 65 orang caleg. Sedangkan enam parpol lainnya mengajukan caleg yang tidak sampai 65 orang. Keenam Parpol itu, yakni Partai Gerindra sebanyak 57 caleg, Partai Garuda 50 caleg, Partai Berkarya 53 caleg, PKS 52 caleg, PPP 45 caleg dan PBB sebanyak 25 caleg. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/thomas-dohu_20180820_113240.jpg)