Breaking News

Berita Manggarai

SDI Karot Rayakan Panca Windu

SDI Karot di Kelurahan Karot, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, Sabtu (28/7/2018) pagi, merayakan misa Panca Windu sekolah tersebut.

Penulis: Aris Ninu | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM/ARIS NINU
Kepala SDI Karot, Maria Plena Hepilaria, S.Pd 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Aris Ninu

POS-KUPANG.COM | RUTENG - SDI Karot di Kelurahan Karot, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, Sabtu (28/7/2018) pagi, merayakan misa Panca Windu sekolah tersebut.

Misa yang dihadiri Bupati Manggarai, Dr. Deno Kamelus, S.H, M.H, Pimpinan OPD Manggarai, alumni, siswa dan orangtua murid berlangsung meriah. Semua alumni hadir dan mengenang cerita saat duduk di bangku SD.

Baca: Asset BPR Christa Jaya Tembus Rp 200 M

Kepala SDI Karot, Maria Plena Hepilaria, S.Pd kepada POS-KUPANG.COM di SDI Karot seusai acara Panca Windu, Sabtu (28/7/2018) siang menjelaskan, tujuan pihak sekolah menggelar Panca Windu semata-mata ingin memperkenalkan sekolah ke dunia luar.

SDI Karot, jelasnya, memiliki alumni yang sudah sukses di dalam negeri dan luar negeri termasuk di Manggarai Raya.

"Maka itu Panca Windu ini sebagai motivasi bagi kami guna meningkatkan prestasi guna memajukan dunia pendidikan di Manggarai dan SDI Karot. Dengan kegiatan ini siswa pun termotivasi belajar guna meraih prestasi. Apalagi saat panca windu banyak alumni yang datang dan melihat sekolah ini. Anak-anak di SDI Karot pasti akan termotivasi dengan apa yang kami lakukan," ujar Maria.

Ia menjelaskan, SDI Karot berdiri pada tanggal 1 Januari 1978 dan rencananya mau diadakan misa Panca Windu pada awal tahun. Akan tetapi pertimbangan kesibukkan semua alumni makanya diadakan Juli 2018.

"Saya senang karena ada belasan angkatan yang hadir. Yang luar biasanya misa dipimpin empat imam dari SDI Karot. Sungguh membanggakan kami di SDI Karot," ujar Maria.

Maria mengatakan, sebelum misa Panca Windu ada lomba membaca, the voice dan bola kaki antar SD.

"Tadi Bupati Manggarai yang menyerahkan hadiah kepada para juara," papar Maria. (*)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved