Berita Kota Kupang

Pertama Berkunjung ke Wilayah Indonesia Timur, Begini Perasaan Konjen India

Konsul Jenderal (Konjen) India yang berkedudukan di Bali, Mr. Alind Kumar Suraj mengaku senang berkunjung ke wilayah Indonesia Timur.

Penulis: Ryan Nong | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM/RYAN NONG
Konsul Jenderal India yang berkedudukan di Bali, Mr. Alind Kumar Suraj di Ruang VIP Lanud El Tari Kupang, Sabtu (21/7/2018). 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ryan Nong

POS-KUPANG.COM | KUPANG - Konsul Jenderal (Konjen) India yang berkedudukan di Bali, Mr. Alind Kumar Suraj mengaku senang karena pada akhirnya pasukan angkatan udara negaranya yang diwakili oleh Skuadron 102 Sukhoi Indian Air Force (IAF) dapat melakukan kunjungan kerja ke wilayah jurisdiksinya di Indonesia Timur khususnya di Pangkalan Udara (Lanud) El Tari Kupang.

Hal ini diungkapkan Mr Alind kepada POS- KUPANG.COM seusai menghadiri kegiatan Media Interaksi Shukoi Subject Method Expert Exchange (SU-SMEE) antara tim skuadron Sukhoi TNI AU-Indonesia dengan tim skuadron Sukhoi Angkatan Udara India (Indian Air Force) di Ruang VIP Lanud El Tari Kupang, Sabtu (21/7/2018) siang.

Baca: Menyedihkan! Begini Kondisi Stadion Lebijaga Bajawa Saat Ini

Menurut Mr Alind, pihaknya sangat senang karena ini merupakan kunjungan pertama sehingga harapannya aka nada kerjasama lanjutan sebagai bagian follow-up dari pertemuan ini di waktu yang akan datang.

"Karena Konsulat jenderal india ini wilaya juridiksinya hingga Indonesia Timur, maka kami sangat senang (terhadap kunjungan ini) karena ini merupakan kunjungan pertama dari Angkatan Udara India ke Lanud El Tari. Dan kami juga mengharapkan ada kerjsama lagi di masa depan terkait pertahanan dan keamanan," ungkapnya seperti diterjemahkan oleh seorang stafnya, Acyuta.

Ia menilai hubungan kedua Negara saat ini juga sedang berada dalam kondisi yang baik dan kondisi angkatan udara dari kedua Negara pun merupakan angkatan udara yang professional dan berkualitas.

"Kedua Negara sebenarnya juga bagus, dan baik. Dari level tertinggi (pimpinan) pun sudah melakukan kerjasama," tambahnya.

Kegiatan Media Interaksi Sukhoi Subject Method Expert Exchange (SU-SMEE) antara Angkatan Udara Indonsesia dengan Angkatan Udara India ini menghadirkan Atase Pertahanan Kedutaan India Captain JS Dhanoa, Team Leader Group Captain CUV Rao, Komandan Skuadron 102 Sukhoi India Du Captain Prem Anand serta Konsulat Jenderal India Mr Alind Kumar Suraj. Bertindak sebagai tuan rumah, Komandan Lanud El Tari Kolonel (Pnb) Arif Hartono SH, Komandan Skuadron Sukhoi Indonesia/Squadron 11 Hasanudiin Makasar Letnan Kolonel (Pnb) Anton Palaguna serta Walikota Kupang Jefri Riwu Kore.

Shukoi Subject Method Expert Exchange (SU-SMEE) perdana antara Angkatan Udara India (IAF) dengan TNI AU ini bertujuan mempererat persaudaraan dan hubungan kerjasama antara India dan Indonesia di bidang penerbangan pesawat tempur Sukhoi. Dari diskusi ini pula, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan pengalaman tentang Sukhoi, serta membahas bagamana berperang dan sekaligus memelihara pesawat tempur Sukhoi.

Terkait hasil diskusi antara penerbang skuadron Sukhoi India dan Indonesia, Komandan Squadron Sukhoi Indonesia/Squadron 11 Hasanudiin Makasar Letnan Kolonel (Pnb) Anton Palaguna menyebut sangat positif.

"Hasil dari diskusi kita sangat positif. Hal-hal ini akan menjadi rekomendasi untuk markas besar (mabes) Angkatan Udara kita dan mereka (India)," ungkapnya.

Setelah berdiskusi, rombongan kemudian melakukan peninjauan ke Apron Lanud El Tari untuk melihat empat pesawat tempur Sukhoi 30 MKI serta pesawat pengangkut milik IAF yang diparkir di sana. Rombongan kemudian melakukan sesi foto bersama dengan latar belakang pesawat tempur Sukhoi dan Pesawat Pengangkut CB-8007 Indian Air Forcce. (*)

Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved