Hotel 10.000 Kamar ini Dibangun Sejak 1936, Namun Tak Pernah Punya Tamu Seorang pun, Bikin Miris

Sayang, pada 1939, perang dimulai sehingga semua pekerja dipindahkan untuk bekerja di pabrik-pabrik perang.

Editor: Rosalina Woso
huffpost.com
Hotel Prora 

POS-KUPANG.COM--Guys, sekilas bangunan ini tampak menakjubkan.

Lokasinya yang berada tepat menghadap ke arah laut tentu sangat strategis.

Belum lagi pemandangan alamnya yang hijau siap membuat siapa pun yang menginap betah berada di sana.

Sayang, sejak bangunan ini selesai dibuat sampai sekarang, tak ada seorang tamu pun yang datang untuk memesannya.

Bukan tanpa alasan mereka tak berani memesannya tapi sejarah bangunan hotel ini siap membuat siapa pun yang mengetahuinya akan tercengang.

Dilansir TribunTravel.com dari laman thevintagenews.com, awal mula pembangunan ini bermula dari ambisi Partai Nazi yang ingin menciptakan bangunan yang super megah.

Tujuannya untuk menunjukan seberapa besar kekuatan mereka.

Pembangunan dilakukan mulai dari pabrik, monumen, sekolah, kamp, dan situs propaganda.

Satu bangunan yang masuk dalam pembangunan mereka adalah hotel.

Hotel Prora menjadi satu bangunan yang dibangun oleh rezim Nazi.

Konstruksi hotel ini pertama kali dimulai lebih dari 70 tahun yang lalu di Pulau Rugen, Jerman.

Adolf Hitler saat itu menginginkan sebuah resor yang mewah dimana di dalamnya tak cuma ada hotel tapi juga bioskop, teater, ruang konser dan dermaga untuk kapal melabuh.

Tujuan pembangunan ini cukup baik yakni ingin memberikan liburan terjangkau bagi pekerja.

Desain Prora sendiri dibuat oleh arsitek Clemens Klotz dibawa pengawasan kepala arsitek Nazi Albert Speer yang pernah memenangkan penghargaan Grand Prix Paris World Exposition pada 1937.

Konstruksi dimulai pada 1936 dan dikerjakan 9.000 pekerja.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved