Pilkada Kota Kupang
Pendeta Emiritus Berdoa Untuk Paket FirManmu
Pendeta Emiritus, Lot Baun,S.Th mendoakan dan mengukuhkan Paket FirManmu yakni pasangan calon walikota dan Wakil Walikota Kupang, Jefri Riwu Kore dan
Laporan Wartawan Pos Kupang, Oby Lewanmeru
POS KUPANG.COM,KUPANG -- Pendeta Emiritus, Lot Baun,S.Th mendoakan dan mengukuhkan Paket FirManmu yakni pasangan calon walikota dan Wakil Walikota Kupang, Jefri Riwu Kore dan Hermanus Man.
Acara ini dipasukan dengan acara HUT ke-12 Persehatian Orang Timor POT dan Deklarasi Paket FirManmu yang berlangsungvdi kediaman Jonathan Nubatonis, Rabu (23/11/2016).
Dalam ibadah syukur yang dipimpin Pendeta Emiritus, Lot Baun,S.Th ini dilanjutkan dengan acara pengukuhan Paket FirManmu.
Nampak hadir Tokoh Timor yang juga Ketua Dewan Penasihat POT ,Ir.Esthon L. Foenay,M.Si.Nampak hadir juga Sekretaris DPD Partai Gerindra NTT,Gabriel Beri Binna.
Acara HUT ini dihadiri sekitar 500 -an paguyuban dan etnis yang ada di Kota Kupang.*
