Lima Berita Ini yang Perlu Anda Tahu
Politisi Partai Demokrat Ramadhan Pohan dijemput paksa petugas
1. Politisi Partai Demokrat Ramadhan Pohan ditangkap polisi
Politisi Partai Demokrat Ramadhan Pohan dijemput paksa petugas Ditreskrimum Polda Sumatera Utara dari rumahnya di Jakarta, Selasa (19/7/2016).
Pohan menjadi tersangka dugaan penipuan uang sebesar Rp 24 miliar saat mencalonkan diri jadi walikota Medan beberapa waktu lalu.
Pengacaranya menyebut uang yang disengketakan sebesar Rp 15,3 miliar. Hingga Rabu (20/7/2016) malam ia masih diperiksa di ruang penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumut.
2. Persidangan Jessica
Kelanjutan persidangan Jessica Kumala Wongsa, tersangka pembunuh Wayan Mirna Salihin, menarik perhatian pembaca sepanjang Rabu kemarin.
Persidangan menghadirkan pegawai Kafe Olivier sebagai saksi. Keterangan para saksi bercerita seputar minuman yang dipesan Jessica.
Apa saja keterangan para saksi? Selengkapnya soal persidangan Jessica dapat dilihat dalam topik ini.
3. Putusan Pengadian Tribunal Internasional 1965
Majelis hakim International People's Tribunal (IPT) kasus 1965 menyebut ada 10 tindakan kejahatan kemanusiaan yang terjadi pasca-peristiwa 1 Oktober 1965.
Majelis hakim menyatakan bahwa Negara Indonesia bersalah dan harus bertanggung jawab atas kejahatan terhadap nilai-nilai kemanusiaan.
Hakim Ketua Zak Jacoob menyatakan, Pemerintah Indonesia harus minta maaf kepada para korban, penyintas, dan keluarga korban.
Hakim menyebut keterlibatan Amerika, Inggris, dan Australia dalam peristiwa kelam tersebut.
Selengkapnya soal perkembangan berita tersebut dapat diikuti dalam topik "Mengungkap Tragedi 1965"
4. Ramai-ramai melarang pokemon
