Bom di Surabaya

KRONOLOGIS LENGKAP. Detik-Detik Bom Bunuh Diri di Tiga Gereja Surabaya

Pelaku mengendari mobil Avanza warna putih, mobilnya juga diledakkan. Akibat ledakan petugas menjaga di depan gereja mengalami luka parah.

Editor: Bebet I Hidayat
video detik-detik pasca serangan di Gereja di Surabaya 

POS-KUPANG.COM | Sampai Minggu siang, jumlah korban meninggal dunia akibat ledakan bom di tiga gereja di Surabaya kembali bertambah.

Sudah lebih dari 11 orang dipastikan tewas dalam peristiwa memilukan di Surabaya, Minggu (13/5/2018).

Terbaru, satu korban ewas ini yang dirawat di RS Bedah Jl Manyar Surabaya.

"Baru saja, ada satu orang yang meninggal.  Jadi sampai sekarang ada 10 orang meninggal dan 41 orang dirawat di RS," kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera di Mapolda Jatim, Minggu (13/5/2018) siang.

Baca: Bikin Merinding! Begini Penuturan Lima Saksi Mata Bom di Tiga Gereja di Surabaya

Baca: INI PROFIL Mahasiswa NTT Korban Ledakan Bom di Gereja Ngagel. Sedang Selesaikan Tugas Akhir.

Baca: Pria Ini Cari Cucunya di Gereja yang Meledak, Tubuhnya Langsung Bergetar Hebat. Ini yang Terjadi!

Hingga pukul 12.30 WIB, 8 dari 10 korban tewas ledakan bom masih berada di tiga gereja yang dibom pelaku.

Korban tewas itu masih dilakukan pemeriksaan dan identifikasi petugas, Minggu (13/5/2018).

"Delapan korban meninggal belum dievakuasi dari lokasi, ini demi pemeriksaan dan identifikasi," terang Barung.

Barung menjelaskan, serangan bom di tiga kereja di Surabaya ini hampir bersamaan.

video detik-detik pasca serangan di Gereja di Surabaya
video detik-detik pasca serangan di Gereja di Surabaya ()

Berikut kronologisnya:

1. Kejadian pertama di Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela

Gereja Katolik ini berada di Jalan Ngagel Madya. Bom meledak pada pukul 06.30 WIB

2. Kejadian kedua, disusul ledakan bom di GKI Jl Diponegoro, pada pukul 07.30 Wib.

3. Kemudian ledakan di Gereja Pantekosta Jl Arjuno Pukul 07.53 WIB.

Saksi mata Erens A Ratupa petugas keamanan Gereja Pantekosta mengatakan, ledakan terjadi pukul 7.30 WIB. Ledakan terjadi di halaman parkiran Gereja Pantekosta.

Petugas melakukan identifikasi pada sepeda motor yang digunakan pelaku Bom Bunuh Diri Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela, Ngagel Madya, Surabaya. (surya/khairul amin)
Petugas melakukan identifikasi pada sepeda motor yang digunakan pelaku Bom Bunuh Diri Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela, Ngagel Madya, Surabaya. (surya/khairul amin)

"Pelaku mengendari mobil Avanza warna putih, mobilnya juga diledakkan," ujarnya, ditemui di lokasi kejadian.

Sumber: Surya
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved