Breaking News

Unwira Kupang

Dosen FEB Unwira Kupang Latih OMK St. Fransiskus Asisi Kolhua Jadi Wirausahawan Digital

Tujuan kegiatan ini adalah memberikan edukasi kewirausahaan digital dan strategi pemasaran ritel yang dapat diterapkan oleh generasi muda

Editor: Edi Hayong
POS-KUPANG.COM/HO-FEB Unwira Kupang
FOTO BERSAMA- Tim dosen FEB Universitas Katolik Widya Mandira Kupang foto bersama OMK St. Fransiskus Asisi Kolhua dan OMK St. Matius Rasul Tofa pada kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) 
Ringkasan Berita:
  • Tim dosen dari FEB Unwira Kupang melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat PkM.
  • Kegiatan ditujukan bagi Generasi Muda OMK St. Fransiskus Asisi Kolhua dan OMK St. Matius Rasul Tofa
  • Tujuan kegiatan ini adalah memberikan edukasi kewirausahaan digital dan strategi pemasaran ritel yang dapat diterapkan oleh generasi muda.

POS-KUPANG.COM, KUPANG- Tim dosen dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM).

PkM dengan tema “Edukasi dan Implementasi Strategi Pemasaran Ritel serta Pelatihan Digital Entrepreneurship" ini ditujukan bagi Generasi Muda OMK St. Fransiskus Asisi Kolhua dan OMK St. Matius Rasul Tofa dalam upaya meningkatkan minat dan kemampuan berwirausaha.

Melansir dari rilis dari FEB Unwira Kupang yang dikirim ke POS-KUPANG.COM, kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 8 November 2025, bertempat di Rumah Bapak Basilius, salah satu umat Paroki St. Fransiskus Asisi Kolhua, dengan sasaran utama Orang Muda Katolik (OMK) setempat. 

Tujuan kegiatan ini adalah memberikan edukasi kewirausahaan digital dan strategi pemasaran ritel yang dapat diterapkan oleh generasi muda untuk mengembangkan usaha secara kreatif dan mandiri di era digital.

Dalam sambutannya, Selfiana Goetha, SE., MM menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan semangat kewirausahaan sejak dini dan mendorong generasi muda agar mampu mengelola usaha secara kreatif. 

“Kami ingin membantu anak muda OMK memahami bagaimana memanfaatkan teknologi digital dan strategi pemasaran ritel sebagai sarana untuk mengembangkan potensi usaha mereka,” ungkapnya.

Baca juga: FEB Unwira Kupang Gelar Seminar Internasional

Sementara itu, Apryanus Fallo, SE., MM menambahkan bahwa kolaborasi antara edukasi pemasaran dan pelatihan digital entrepreneurship menjadi kunci penting dalam membentuk wirausahawan muda yang tangguh. 

“Anak muda perlu memiliki pemahaman yang kuat tentang pasar dan kemampuan digital agar dapat bersaing secara sehat dan inovatif,” ujarnya.

Kegiatan ini diisi dengan berbagai sesi menarik seperti pengenalan strategi pemasaran ritel, praktik promosi melalui media digital, serta diskusi kelompok untuk merancang ide bisnis kreatif. 

Para peserta OMK St. Fransiskus Asisi Kolhua terlihat sangat antusias mengikuti setiap sesi, menunjukkan minat besar terhadap dunia kewirausahaan.

Melalui kegiatan ini, FEB Unwira Kupang kembali menunjukkan komitmennya dalam menjalankan Tridarma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat, dengan harapan dapat memberdayakan generasi muda untuk menjadi pelaku usaha yang mandiri, inovatif, dan berkontribusi bagi pembangunan ekonomi lokal.(*)

Ikuti berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved