Kota Kupang Terkini

20 Remaja Putus Sekolah Ikut Kursus Kecantikan dari LKP Sisters Salon Pasar Oebobo

Menurut Ibu Roos, melalui lembaga-lembaga yang dapat dipercaya kredibilitasnya pemerintah menggelontorkan sejumlah dana untuk pemberdayaan

|
Editor: Edi Hayong
POS-KUPANG.COM/HO
FOTO BERSAMA- Kepala Bidang PAUD dan PNF Dinas Dikbud Kota Kupang, Roos Dethan, S.E foto bersama 20 remaja putus sekolah yang mengikuti kursus kecantikan dari LKP Sisters Salon Pasar Oebobo, Kota Kupang. 

Ringkasan Berita:
  • 20 remaja putus sekolah khusus di wilayah Kota Kupang mengikuti kursus kecantikan dari LKP Sisters Salon Pasar Oebobo
  • Kursus dilakukan selama 200 jam sehingga diharapkan para peserta bisa terampil dan diyakini akan terserap ke dunia kerja.
  • Diharapkan dengan bekal keterampilan yang diberikan para peserta setelah tamat nanti mereka tidak menganggur.

 

POS-KUPANG.COM, KUPANG- Sebanyak 20 remaja putus sekolah khusus di wilayah Kota Kupang mengikuti kursus kecantikan dari LKP Sisters Salon Pasar Oebobo, Kota Kupang, NTT.

Pelaksanaan kursus selama 200 jam itu diharapkan para peserta bisa terampil sehingga setelah mereka memperoleh sertifikat, selain bisa terserap ke salon-salon yang ada juga bisa berwirausaha.

Kepala Bidang PAUD dan PNF Dinas Dikbud Kota Kupang, Roos Dethan, S.E saat membuka kegiatan pada Jumat (14/11/2025) menyampaikan beberapa hal kepada para peserta.

Dikatakan Ibu Roos, pemerintah dalam hal ini Dirjen Vokasi Kemendikbud memiliki banyak program salah satunya adalah memberdayakan anak-anak putus sekolah.

Menurut Ibu Roos, melalui lembaga-lembaga yang dapat dipercaya kredibilitasnya pemerintah menggelontorkan sejumlah dana untuk pemberdayaan.

Salah satunya adalah LKP Sisters Salon Pasar Oebobo yang rutin setiap tahun membekali para remaja putus sekolah dengan keterampilan seperti kursus kecantikan rambut.

"Saya berharap 20 peserta ini mengikuti kursus dengan baik sehingga menjadi orang hebat dalam mengembangkan keterampilan yang didapatkan dari LKP Sisters Salon Pasar Oebobo," harapnya. 

Baca juga: Dinas Dikbud Kota Kupang Ramaikan HUT ke-80 RI dengan Lomba Tarik Tambang

Ditambahkannya, ditengah persaingan usaha salon yang makin banyak di Kota Kupang ini diyakini pendampingan dari para karyawan LKP ini lulusannya akan terserap di dunia kerja.

Sementara Pimpinan LKP Sisters Salon Pasar Oebobo, Apleni Bullu dalam laporannya menyampaikan bahwa peserta kursus saat ini sebanyak 20 orang yang berasal dari Kota Kupang.

Para peserta ini merupakan remaja putus sekolah yang akan mengikuti kursus selama 200 jam.

Diharapkan dengan bekal keterampilan yang diberikan para peserta setelah tamat nanti mereka tidak menganggur.

"Kami juga menjalin kerja sama dengan beberapa salon di Kota Kupang sehingga lulusan ini berpeluang bekerja di salon yang ada itu. Saya juga mau sampaikan bahwa sertifikat kompetensi yang diperoleh dari LKP Sisters Salon Pasar Oebobo berlaku untuk se-Asia," katanya.

Adapun bekal keterampilan yang diberikan teori 20 persen dan praktik 80 persen. Peserta didampingi karyawan yang berkompeten sehingga lulusannya nanti tidak akan mengecewakan pelanggan salon.

Baca juga: Dinas Dikbud Kota Kupang Sebut Program Literasi, Numerasi dan Berhitung Cepat Berdampak Positif

Untuk diketahui, LKP Sisters Salon Pasar Oebobo ini berdiri sejak tahun 2011 bermula dari usaha salon kemudian mendapat kepercayaan dari pemerintah sebagai Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) hingga saat ini.

Sampai saat ini total lulusan dari LKP Sisters Salon Pasar Oebobo sudah mencapai ratusan orang dan telah terserap di dunia kerja termasuk membuka usaha salon sendiri.(yon)

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved