Viral NTT
Viral NTT, Pedagang Semangka Asal Rote, Ditikam Pencuri Hingga Tewas
Peristiwa tragis terjadi di sebuah lapak penjual buah Semangka di depan Alun-Alun Kota Kupang, Jalan Timor Raya, Kelurahan Kelapa Lima
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Yeni Rahmawati
POS-KUPANG.COM, KUPANG - Sahabat Tribunners berikut ini Berita Viral NTT yang dilansir dari media sosial.
Isi video berita ViralLokal hari ini dilansir POS-KUPANG.COM dari akun instagram @ntt.update Sabtu (4/10/2025).
Sahabat Tribunners peristiwa tragis terjadi di sebuah lapak penjual buah Semangka di depan Alun-Alun Kota Kupang, Jalan Timor Raya, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima, pada (Jumat, 3/10/2025) dini hari.
Percobaan pencurian yang berujung kekerasan menggunakan senjata tajam hingga korban meregang nyawa.
Salah satu pedangan meninggal dunia akibat luka tusukan di bagian dada dan korban lainnya mengalami luka serius.
Kedua korban tersebut adalah pasangan suami istri yang berasal dari Rote untuk mengais rezeki di Kota Kupang dengan berjualan semangka.
Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol. Djoko Lestari, S.I.K., M.M, saat mendatangi lokasi kejadian, dengan didampingi Kapolsek Kota Lama, AKP Rachmat Hidayat, S.Tr.K., S.I.K, menyampaikan peristiwa bermula saat saksi IEM, yang juga istri dari korban RD sedang tertidur di lapak bersama SP. Tiba-tiba terduga pelaku masuk dan membuka tas miliknya.
Baca juga: Viral NTT, Gegara Judi Online Seorang Pemuda di Kupang Aniaya Sang Pacar
Saat dipergoki, lanjutnya, terduga pelaku mencoba kabur ke arah sepeda motor. RD lalu berusaha mengejar dan menangkapnya dengan dibantu SP. Namun, terduga pelaku yang membawa pisau melakukan perlawanan hingga menikam kedua korban.
Korban meninggal dunia, yakni seorang perempuan berinisial SP (56), mengalami luka tikam di bagian dada kiri.
Sedangkan korban selamat, RD (44), seorang laki-laki, mengalami sejumlah luka tusuk pada dada kanan, leher, telinga, serta bagian rusuk.
"Korban SP sempat berteriak “awas dia ada pegang pisau”, sebelum akhirnya terjatuh dan meninggal dunia di lokasi. Sementara itu, terduga pelaku berhasil melarikan diri dengan sepeda motornya, dan menjatuhkan sebuah tas pinggang berisi 1 unit ponsel yang diduga milik terduga pelaku," ungkapnya.
Warga yang mengetahui kejadian tersebut, lanjut Kapolresta dengan dibantu personel Polsek Kota Lama kemudian segera menolong kedua korban untuk dibawa ke rumah sakit.
“Identitas terduga pelaku telah kami ketahui, dan kami pastikan akan segera dilakukan penangkapan, sehingga kami imbau kepada terduga pelaku untuk segera menyerahkan diri untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,” kata Kombes Djoko.
Untuk diketahui, terduga pelaku saat ini sedang dilakukan pengejaran, dan barang bukti berupa tas pinggang dan sebuah ponsel telah diamankan untuk kepentingan penyidikan.
Postingan ini pun ramai dengan komentar netizen.
Berikut komentar netizen :
@farhan*** : kupang makin snd aman????
@andre_**** : Tuhan ee????
@haw**** : Innalilahi wa innailaihi Raji'un
@dheb**** : kasian ee????
@kriiiiss**** : Tuhan yang tau sahh
@mbatu**** : PLIS PEMERINTAH KOTA KUPANG MAUPUN KABUPATEN KUPANG. CCTV DIPERBANYAK YAAH. KASIHAN WARGA KALAU KAYAK GINI SUSAH DAPAT BUKTI DAN KRONOLOGINYA BAGAIMANA
@aldo*** : Manusia bgitu hidup tdk lama, percya tdk?
@petter**** : Tuhan ee, sakit hati lai baca ini ????
@pinki*** : ini paling fit pi bakar pelaku pung rumah????
@_tia**** : Mamtua biasa ktg beli ksh gratis 1 baru mas keluarga le????
@gilbert**** : Darah dan nyawa itu turun temurun dan kaup keturunan yang tidak bersalah akan menuai hasilnya,turut berdukacita buat keluarga pejuang rupiah,Tuhan Yesus Kristus menguatkan selalu ????❤️. (*)
Ikuti Berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS
Berita Viral
ViralLokal
Kota Kupang
Kelurahan Kelapa Lima
semangka
Evergreen
Pos Kupang Hari Ini
POS-KUPANG.COM
| Viral NTT, Tangis Kompol Cosmas Pecah Akui Tak Ada Niat Bikin Orang Celaka |
|
|---|
| Viral NTT, 10.605 Kasus Gigitan AnjingRabies, Warga Diminta Vaksin Hewan |
|
|---|
| Viral NTT, Diduga Selingkuh Perwira Polisi dan Polwan Polda NTT Ditahan |
|
|---|
| Viral NTT, Aksi Nekat Siswa SMK Oeolo Oecusse Disambut Tepuk Tangan Meriah |
|
|---|
| Viral NTT, Lagu Tabola Bale Silet Sukses Bikin Istana Negara Bergoyang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/Viral-NTT-Sabtu-4-10-25-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.