Bali United

Coach Stefano Cugurra Turun Kasta, Lepas dari Bali United Berlabuh di Barito Putera

Setelah melatih Persebaya Surabaya kemudian Persija Jakarta kemudian  lalu Bali United, kini Teco dirumorkan melatih Barito Putera.

Penulis: Edi Hayong | Editor: Edi Hayong
TribunBali via TribunWow.com
STEFANO CUGURRA - Eks Pelatih Kepala Bali United, Stefano Cugurra alias Teco kini berlabuh di Barito Putera untuk musim Liga 2 2025/26 

POS-KUPANG.COM- Mantan Pelatih Kepala Bali United, Stefano Cugurra alias Teco ibarat turun kasta.

Pasalnya, selama ini Teco menangani tim yang berlaga di kompetisi Liga 1 Indonesia dan terkini pasca hengkang Teco justru ke Liga 2 Indonesia.

Setelah melatih Persebaya Surabaya kemudian Persija Jakarta kemudian  lalu Bali United, kini Teco dirumorkan melatih Barito Putera.

Barito Putera musim lalu bermain di Liga 1 namun terkena degradasi sehingga turun kasta ke Liga 2 Indonesia.

Pelatih asal Brasil ini meninggalkan Bali United yang dilatihnya selama 6,5 tahun.

Baca juga: Everton Nascimento Susul Sang Pelatih Stefano Cugurra dan Tiga Rekannya Angkat Kaki dari Bali United

Bersama Serdadu Tridatu, Teco mempersembahkan trofi Liga 1 2019 dan 2021/22, serta babak championship 2023/24.

Sejak berpamitan dari pulau dewata, sejumlah klub dikaitkan dengan sang pelatih, termasuk dua mantan klubnya.

Persija Jakarta pernah dibawa Teco menjuarai Liga 1 2018, tetapi kemudian memilih nama segar Mauricio Souza.

Persebaya Surabaya juga pernah dibawanya menjuarai Liga Indonesia 2004, walau saat itu sebagai asisten untuk Jacksen F Tiago.

Bukan comeback ke Persija ataupun Persebaya, Teco memilih tantangan baru di kasta kedua sepak bola Indonesia.

Baca juga: Pasca Stefano Cugurra Angkat Kaki dari Bali United, Pemain Gelandang Mitsuru Maruoka Menyusul

Pada Senin (2/6/2025) malam, sosok 50 tahun itu diumumkan bergabung klub degradasi Liga 1 2024/25, Barito Putera.

"Dengan nakhoda berpengalaman, kami siap hadapi ombak Liga 2, selamat datang Coach Teco, mari berjuang bersama!" demikian unggahan Barito Putera di Instagram seperti dilansir dari Bolasport.com.

"Pelatih kepala baru kami, Stefano Cugurra," unggahnya lagi dengan potret Teco dan pemilik klub, Hasnuryadi Sulaiman.

Sebagai pengingat, klub berjuluk Laskar Antasari merupakan salah satu dari tiga klub yang terdegradasi pada musim ini.

Rizky Pora dkk hanya finis di peringkat 17 dengan 34 poin, berjarak dua poin dari Madura United di zona aman.

Baca juga: Stefano Cugurra Tutup Kalender Bersama Bali United, Johnny Jansen Buka Babak Baru Musim Depan

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved