Liga Italia

Prediksi Liga Italia, Gagal Pertahankan Gelar Serie A Beberapa Pemain AC Milan Bakal Hengkang

Sang juara bertahan AC Milan tergeser ke posisi ke-4 klasemen dibawa Napoli, Lazio dan Inter Milan sehingga dipastikan gagal mempertahankan gelar

Editor: Edi Hayong
dok-acmilan.com
REBUT BOLA- Momen perebutan bola antara pemain AC Milan dan Napoli. AC Milan kemungkinan besar gagal mempertahankan gelar Serie A pada 2022/2023. Anak asuh Stefano Pioli sejauh ini berada di urutan keempat dengan selisih 21 poin dari Napoli di puncak klasemen. 

POS-KUPANG.COM-  Prediksi Liga Italia, saat ini perebutan gelar juara Serie A menemui titik akhir dan Napoli sudah dapat dipastikan meraih juara dengan mengoleksi 71 poin terpaut jarak cukup jauh dengan pesaing-pesaingnya.

Sang juara bertahan AC Milan tergeser ke posisi ke-4 klasemen dibawa Napoli, Lazio dan Inter Milan sehingga dipastikan gagal mempertahankan gelar.

Terhadap kegagalan meraih trofi pada Liga Serie A 2023 ini sudah diprediksi 5 pemain AC Milan bakal hengkang pada musim panas nanti.

Bahkan dipastikan mereka akan berlabuh di Chelsea juga PSG.

Anak asuh Stefano Pioli memiliki selisih 21 poin dari Napoli di puncak klasemen sehingga manajemen klub berpotensi merombak skuad untuk musim mendatang.

Adapun beberapa pemain yang kemungkinan meninggalkan AC Milan yakni,  Zlatan Ibrahimovic, Brahim Diaz, Olivier Giroud,  Divock Origi,Rafael Leao.

Baca juga: Prediksi Liga Italia, Napoli Bakal Jadi Scudetto, Inter dan Milan Gagal Jegal Tim Spalletti

Untuk Zlatan Ibrahimovic dikhabarkan akan mengakhiri masa kontrak pada musim panas 2023. Striker tersebut baru memainkan dua laga saja pada 2022/2023 usai menderita cedera panjang. Sang pemain sendiri kabarnya belum akan gantung sepatu.

Rossoneri pun berhasrat untuk memberikan kontrak baru. Pasalnya, Zlatan Ibrahimovic memiliki peran besar di ruang ganti pemain.

Namun, sejauh ini kedua belah pihak belum menemui kata sepakat perihal kontrak baru.

Sementara Brahim Diaz saat ini menjadi musim kedua Brahim Diaz berkostum AC Milan sebagai pemain pinjaman dari Real Madrid.

Rossoneri memiliki opsi permanen pada akhir musim ini. Gelandang 23 tahun menjadi salah satu kunci kebangkitan AC Milan 2 musim terakhir.

Namun, peluang Rossoneri permanenkan sang pemain dinilai cukup sulit.

Baca juga: Prediksi Liga Italia, Mantan Anak Asuh Shin Tae-yong Kecam Rumor Transfer ke Man United

Real Madrid dilaporkan ingin mempertahankan asetnya tersebut.

Brahim Diaz dinilai telah berkembang pesat dan layak menjadi bagian dari regenerasi Real Madrid musim depan.

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved