Berita Kota Kupang
Harian Pagi Pos Kupang Gelar Zumba Saat CFD di Jalan El Tari Kupang
Ketua Panitia Mario Sarmento, Person In Charge (PIC) mengatakan, tujuan digelarnya kegiatan Zumba agar lebih banyak orang mengenal Pos Kupang
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Elisabeth Eklesia Mei
POS-KUPANG.COM, KUPANG - Dalam rangka meramaikan Car Free Day (CFD) di Jalan El Tari Kota Kupang, Harian Pagi Pos Kupang menggelar Zumba bersama karyawan dan masyarakat Kota Kupang, Sabtu, 18 Maret 2023.
Kegiatan zumba ini berlangsung di Jalan El Tari yang dimulai pukul 06.00 Wita hingga pukul 08.00 Wita dan diikuti oleh masyarakat Kota Kupang, baik anak muda maupun orang tua serta juga karyawan Pos Kupang.
Pantauan POS-KUPANG.COM, Suasana Car Free Day (CFD) di Jalan El Tari sangat ramai dengan masyarakat Kota Kupang yang terdiri dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, orang muda hingga orang dewasa, bahkan pula beberapa orang lainnya membawakan hewan peliharaan mereka seperti anjing.
Baca juga: Pos Kupang Gelar Zumba dan Bagi-bagi 100 Koran Gratis di Car Free Day Kota Kupang
Walaupun suasana CFD di sekitaran vanue Zumba Pos Kupang cukup padat dengan orang-orang yang lewat, namun para peserta zumba begitu semangat dan antusias mengikuti gerakan demi gerakan yang dilakukan oleh pelatih zumba.
Ketua Panitia Mario Sarmento, Person In Charge (PIC) mengatakan, tujuan digelarnya kegiatan Zumba agar lebih banyak orang mengenal Pos Kupang
"Even-even seperti ini Pos Kupang harus selalu lakukan. Karena, kegiatan ini merupakan kegiatan positif juga. Selain menyehatkan tubuh juga akan lebih menyenangkan pula," ungkapnya.
Mario berharap, untuk ke depannya, lebih banyak lagi masyarakat yang mau ikut berpartisipasi dalam setiap kegiatan-kegiatan positif yang digelar oleh Pos Kupang.
Baca juga: Imigrasi Kupang Terus Sosialisasi Kepengurusan Paspor di Arena CFD
Sementara itu, Hardika Anugrawan, salah satu Panitia mengatakan, untuk kegiatan tersebut, selain untuk menyehatkan badan juga untuk mengisi weekend bersama antara karyawan-karyawan Pos Kupang dan masyarakat Kota Kupang.
"Kegiatan ini sangat seru dan menyenangkan. Tentunya, selain untuk menyehatkan badan, kita juga bisa menikmati weekend bersama antarsesama karyawan dan juga bersama masyarakat Kota Kupang," ungkapnya.
Kegiatan ini, lanjutnya, dibuka untuk umum dan gratis.
"Kegiatan ini tidak membatasi peserta siapa saja yang bisa ikut. Semua boleh ikut dan tidak dipungut biaya apapun," katanya.
Vivi, selaku Instruktur Zumba dari Sanggar Mahkota Fitnes Center Aerobik, zumba dan dance smake yang memimpin Zumba pada kegiatan ini menyampaikan bahwa, dirinya begitu semangat mengikuti Zumba karena melihat peserta yang sangat antusias mengikuti gerakannya.
Baca juga: Jalin Silaturahmi, Danlantamal Vll Kupang Kunjungi Kantor Pos Kupang
"Para peserta sangat semangat dan antusias mengikuti Zumba. Memang saya sedikit cape, tetapi dengan melihat para peserta yang sangat semangat dan antusias ini saya juga menjadi lebih semangat," ungkapnya.