Liga 1
Raffi Ahmad Deg-degan RANS FC Hadapi Persib Bandung di Liga 1
Raffi Ahmad mulai deg-degan RANS FC menghadapi Persib Bandung di pekan ke-8 Liga 1 2022-2023, Minggu 4 September 2022
POS-KUPANG.COM – Raffi Ahmad mulai deg-degan RANS FC menghadapi Persib Bandung di pekan ke-8 Liga 1 2022-2023, Minggu 4 September 2022.
Sikap ini dinilai wajar karena suami Nagita Slavina itu adalah pemilik klub.
Apalagi, selama tujuh pekan bergulirnya Liga 1 2022-2023, RANS FC baru memetik kemenangan pertama melawan Barito Putera.
Sedangkan enam pertandingan sebelumnya masing-masing dua pertandingan berakhir seri dan empat pertandingan berakhir dengan kekalahan.
Dikutip dari bali.tribunnews.com, ungkapan itu terekam dalam unggahannya di kanal YouTube Rans Entertainment pada Selasa 30 Agustus 2022.
Saat itu Raffi Ahmad sedang mengobrol dengan Ucok Baba di dalam mobil.
Ucok mengingatkan Raffi Ahmad bahwa keduanya berniat untuk menonton pertandingan sepak bola bersama tetapi belum terlaksana.
"Katanya kita mau nonton bola kemaren," kata Ucok Baba, dikutip dari Kanal YouTube Rans Entertainment pada Kamis 1 September 2022.
Baca juga: Rahmad Darmawan Jawab Minimnya Kesempatan Tampil Cristian Gonzales Bersama RANS FC di Liga 1
Raffi Ahmad pun dengan semangat mengatakan RANS FC baru saja menang 2-1 melawan Barito Putera.
"Tadi menang bang, 2-1, menang!," kata Raffi Ahmad penuh semangat sambil bertepuk tangan.
Seolah deg-degan, nada bicaranya yang penuh semangat tiba-tiba melemah ketika mengabarkan bahwa pertandingan selanjutnya akan menghadapi Persib Bandung.
"Minggu depan lawan Persib bang," kata Raffi Ahmad lesu.
Ucok Baba hanya memberikan reaksi senyuman.
Raffi Ahmad pun dengan semangat mengatakan RANS FC, baru saja menang 2-1 melawan Barito Putera.