CPNS 2021

Hore, Mulai 9 Juni 2022 CPNS Kemenhub 2021 Sudah Mulai Kerja,Cek Ketentuan Berpakaian & Jadwal Masuk

Hore, Mulai 9 Juni 2022 CPNS Kemenhub 2021 Sudah Mulai Kerja,Cek Ketentuan Berpakaian & Jadwal Masuk 

Editor: Adiana Ahmad
INSTAGRAM/@kemenhub151
CPNS Kemenhub 2021 - Hore, Mulai 9 Juni 2022 CPNS Kemenhub 2021 Sudah Mulai Kerja,Cek Ketentuan Berpakaian & Jadwal Masuk 

Hore, Mulai 9 Juni 2022 CPNS Kemenhub 2021 Sudah Mulai Kerja,Cek Ketentuan Berpakaian & Jadwal Masuk 

POS-KUPANG.COM - Ada kabar gembira untuk para CPNS Kemenhub 2021.

Mulai 9 Juni 2022, CPNS Kemenhub 2021 sudah mulai kerja.

Kabar tersebut disampaikan melalui Surat Pengumuman No PG. 17 Tahun 2022.

Nah, perlu dicatat pemanggilan terhadap CPNS Kemenhub 2021 dilakukan melalui online pada 9 Juni 2022 mendatang. 

Karena itu, ikuti informasinya, jangan sampai ketinggalan ya. 

Baca juga: Sanksi Denda hingga Ratusan Juta Menanti CPNS 2021 yang Mengundurkan Diri 

Pasalnya, seluruh peserta yang dinyatakan lolos seleksi akhir CPNS Kemenhub diwajibkan untuk hadir dalam acara tersebut.

Sebelum hari H, para peserta perlu tahu Ketentuan Berpakaian saat masuk kerja.

Adapun ketentuan untuk menghadiri, peserta mengenakan pakaian rapi dan sopan, yakni kemeja putih tanpa corak dengan celana panjang hitam atau rok hitam.

Selain itu juga menggunakan sepatu pantofel dan bagi peserta yang berhijab menggunakan hijab berwarna hitam polos.

Acara akan dimulai pada pukul 09.00 WIB hingga selesai dan peserta diwajibkan untuk melakukan konfirmasi kehadiran mulai 4 Juni sampai 7 Juni melalui laman cpns.dephub.go.id dengan menggunakan akun yang sudah didaftarkan.

Baca juga: Diduga karena Gaji, Ratusan CPNS 2021 Mengundurkan Diri, Berapa Gaji Pokok PNS? Berikut Daftanya

Nantinya, CPNS yang sudah melakukan konfirmasi kehadiran akan mendapatkan link zoom yang sudah ditetapkan oleh panitia melalui laman cpns.dephub.go.id dengan menggunakan akun yang sudah didaftarkan.

Adapun bagi CPNS yang tidak dapat mengikuti kegitan karena alasan sakit atau sedang menjalani tahap perawatan/pemulihan akibat Covid-19, diwajibkan untuk tetap merekam kehadiran serta melampirkan surat keterangan.

(Tribunnews.com/Tio)

Berita terkait CPNS 2021
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kabar Baik CPNS Kemenhub 2021, Pemanggilan Peserta Lolos Dilakukan 9 Juni 2022, https://www.tribunnews.com/nasional/2022/06/05/kabar-baik-cpns-kemenhub-2021-pemanggilan-peserta-lolos-dilakukan-9-juni-2022.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Whiesa Daniswara

Sumber: Tribunnews
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved