Berita Kota Kupang Hari Ini
BPS Umumkan NTT Alami Inflasi Sebesar 0,23 persen pada Mei 2022
Dari 90 kota sampel IHM Nasional, terdapat 87 kota mengalami inflasi dan 3 kota mengalami deflasi
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM,Asti Dhema
POS-KUPANG.COM,KUPANG - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mengumumkan bahwa NTT tercatat mengalami inflasi sebesar 0,23 persen.
Dari data pada situs resmi Badan Pusat Statistik Provinsi Nusa Tenggara Timur (BPS NTT) pada periode Mei 2022 bahwa gabungan 3 Kota di Nusa Tenggara Timur mengalami Inflasi sebesar 0,23 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 109,23 dari 108,97 pada April 2022.
Ketiga kota tersebut yakni kota Kupang, Kota Maumere dan Kota Waingapu.
Kota Kupang mengalami Inflasi sebesar 0,15 persen, Kota Maumere mengalami Inflasi sebesar 0,87 persen dan Kota Waingapu mengalami Inflasi sebesar 0,28 persen.
Inflasi terjadi karena adanya kenaikan indeks harga pada 7 dari 11 kelompok pengeluaran.
Kelompok pengeluaran yang mengalami kenaikan indeks harga terbesar adalah kelompok rekreasi,olahraga,dan budaya yang naik sebesar 0,92 persen.
Dari 90 kota sampel IHM Nasional, terdapat 87 kota mengalami inflasi dan 3 kota mengalami deflasi.
Kota yang mengalami inflasi terendah terjadi di kota Gunungsitoli dan Tangerang sebesar 0,05 persen sedangkan deflasi terbesar terjadi di kota Kotamobagu sebesar 0,21 persen dan deflasi terendah terjadi di kota Marauke sebesar 0,02 persen.(cr16)
Nusa Tenggara Timur
Inflasi
BPS NTT
Indeks Harga Konsumen
sampel IHM Nasional
POS-KUPANG.COM
Pos Kupang Hari Ini
Edi Hayong
Belasan Karung Berisi Sampah Hiasi Taman di Sepanjang Pantai On The Rock |
![]() |
---|
Tim Kuasa Hukum Albert Riwu Kore Hargai Proses Hukum |
![]() |
---|
Prihatin Kasus Hukum Albert Riwu Kore, Notaris/PPAT Gelar Aksi Solidaritas Bagi Bunga di Kota Kupang |
![]() |
---|
Penyidik Polda NTT Pertimbangkan Permohonan Penangguhan Albert Riwu Kore |
![]() |
---|
Hilangkan Sembilan SHM, BPR Christa Jaya Minta Pertanggungjawaban Pidana PPAT Albert Riwu Kore |
![]() |
---|