Liga 1
Berburu Poin Raih Juara BRI Liga 1 Makin Ketat, Jadwal 8 Laga Sisa Arema, Bali United, BFC, Persib
Perburuan juara BRI Liga 1 Indonesia musim 2021/2022 semakin ketat dan panas.
Adapun Persib di posisi keempat dengan poin 50. Namun Persib baru melakoni 25 laga.
Tim Maung Bandung masih memiliki satu laga tunda melawan PSM Makassar. Laga ini dijadwalkan digelar Selasa 22 Februari 2022.
Bila Persib bisa mengalahkan PSM, maka persaingan empat tim kandidat juara makin ketat.
Poin Persib akan sama dengan Bhayangkara, dan hanya selisih satu angka dari Bali United, serta dua angka dari Arema FC.
KLASEMEN KANDIDAT JUARA
1 AREMA FC 26 14 10 1 33 15 18 55
2 BALI UNITED 26 15 6 4 40 18 22 54
3 BHAYANGKARA 26 15 5 5 31 20 11 53
4 PERSIB 25 14 5 5 30 15 15 50
Kini delapan laga tersisa akan menjadi penentuan bagi keempat tim untuk memastikan menjadi juara Liga 1 musim ini.
Menariknya, di antara para kandidat kuat ini masih harus terlibat bentrok.
Seperti Arema FC masih akan bertemu Persib Bandung dan Bali United.
Arema FC juga harus melakoni duel penuh gengsi dalam derbi Jatim melawan Persebaya Surabaya. Laga panas ini tersaji di pekan ke-27.
Sementara Bali United selain bertemu Arema FC, juga bakal menghadapi Persebaya.
Adapun Bhayangkara FC tak lagi memiliki jadwal untuk bentrok langsung dengan para kandidat juara. BFC hanya menghadapi tim-tim papan tengah dan bawah.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/persipura-vs-arema-fc-ok-d.jpg)