Berita Kota Kupang

Badan Pengurus GEMMA Kupang Resmi Dilantik

Badan pengurus Gerakan Muda Mahasiswa Atadei ( GEMMA) Kupang secara resmi dilakukan pelantikan

Editor: Kanis Jehola
Dok. GEMMA Kupang untuk Pos-kupang.com
Prosesi pelantikan badan pengurus GEMMA Kupang 

Laporan reporter POS-KUPANG.COM, Irfan Hoi

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Badan pengurus Gerakan Muda Mahasiswa Atadei ( GEMMA) Kupang secara resmi dilakukan pelantikan.

Sebagai organisasi pengkaderan, pembinaan dan pengabdian, GEMMA Kupang menunjukan ke-eksisan dalam mencerdaskan generasi Lembata khususnya kecamatan Atadei di Kupang.

Acara pelantikan itu digelar di Aula Kwarda Pramuka NTT, Kota Kupang Rabu, 20 Oktober 2021 malam.

Donatus Lejab, selaku orang tua Atadei sekaligus Dewan Penasehat Gerakan Muda Mahasiswa Atadei (GEMMA) Kupang, dalam sambutannya mengatakan, generasi muda Atadei harus bisa menerapkan kemampuan dalam tiap tugas.

"Anak Muda dan Mahasiswa Atadei harus mampu mengaktualisasikan tugas dan tanggung jawabnya sebagai generasi lewat wadah perhimpunan ini," kata Donatus.

Dia meminta agar pengurus dan semua orang Atadei di Kota Kupang bisa menjaga keberlangsungan organisasi ini agar tetap produktif dan melahirkan kader potensial yang punya integritas dan indenpendensi diri sebagai mahasiswa dan pemuda.

"Tugas terbesar kita yakni mampu mewujudkan cita-cita dan masa depan kita sebagai kaum intelektual," tegasnya.

Agustinus Budi Gilo Roma selaku senior dan alumni GEMMA Kupang, menyebut  semangat menghidupkan kembali organisasi ini terlihat sejak Rapat Umum Anggota (RUA).

Mantan ketua PMKRI Cabang Kupang itu, menyampaikan semangat itulah yang pada akhirnya GEMMA Kupang melakukan pelantikan. Hal ini juga merupakan bentuk cinta terhadap proses regenerasi bagi kader di GEMMA Kupang.

"Saya sangat bangga dengan semangat hari ini, sebab semangat  persaudaraan Muda Mudi dan mahasiswa asal Atadei yang merantau di Kupang sangat luar biasa dan menjadi awal untuk memualinya kembali," sebut  Bedi Roma yang juga ketua Forum Pemuda NTT itu.

Dia berharap dengan pelanitikan dan adanya organisasi ini  menjadi ruang belajar dan momen anak muda dan mahasiswa Atadei untuk bertukar pikiran memberikan gagasan dalam membangun Lembata khususnya Atadei.

Sementara itu, ketua umum Perhimpunan Mahasiswa Asal Lembata (Permata) Kupang, Turibius S.Raya Rino dalam sambutan mewakili OKP, mengatakan tugas terberat sekarang yakni menjaga organisasi ini agar tetap eksis.

"Organiasai ini harus selalu eksis sebab tantangan terbesar sekarang adalah keaktifian anggota dalam mengeksiskan organisasi, tentunya tugas ini harus menjadi tugas bersama dalam menyukseskan dan menjadikan wadah ini sebagai ruang belajar," tutur Rino.

Ketua Umum GEMMA Kupang, Wilhelmus Wuwur menjelaskan, GEMMA Kupang baru saja bangkit dari kefakuman dan tentunya butuh peran dari semua pihak dan terutama anggota agar organsiasi ini tetap berkiprah.  

Sumber: Pos Kupang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved