Detik-detik Garuda GA504 dan Lion Air JT684 Gagal Mendarat di Bandara Supadio Pontianak
Maskapai terebut yakni Lion Air dengan nomor penerbangan JT 684, dan maskapai Garuda dengan nomor penerbangan GA 504 tidak dapat landing.
Detik-detik Garuda GA504 dan Lion Air JT684 Gagal Mendarat di Bandara Supadio Pontianak
POS-KUPANG.COM, PONTIANAK - Dua maskapai penerbangan rute Jakarta-Pontianak batal mendarat di Bandara Internasional Supadio Pontianak Kalimantan Barat akibat cuaca buruk Rabu 13 Januari 2021 sore.
Maskapai terebut yakni Lion Air dengan nomor penerbangan JT 684, dan maskapai Garuda dengan nomor penerbangan GA 504 tidak dapat landing.
Executive General Manager PT Angkasa Pura II (Persero) Kantor Cabang Bandara Supadio Pontianak, Eri Braliantoro membenarkan kejadian tersebut.
Ia mengatakan dua maskapai tersebut telah melakukan divert atau mengalihkan rute landing ke Bandara lain.
Maskapai Lion Air dengan nomor penerbangan JT 684 rute Jakarta - Pontianak, telah mendarat di Bandara Hang Nadim, Batam, pada pukul 14.00 WIB.
Serta maskapai Garuda dengan nomor penerbangan GA 504 rute Jakarta - Pontianak, juga telah mendarat Bandara Sultan Mahmud Baddarudin II Palembang, pada pukul 15.02 WIB.
"Karena faktor cuaca ada pesawat Lion divert ke Batam, yang kedua pesawat Garuda divert ke Palembang,," kata Eri.
Dalam hal inipun kata Eri, divert atau Return To Base (RTB) adalah hal yang lumrah, guna mengutamakan faktor keselamatan penerbangan.
"Tadi ada yang sempat landing yakni Sriwijaya, karena cuaca tadi sempat terang sedikit, jadi dia sempat landing," imbuhnya.
detik-detik Garuda gagal mendarat
Bandara Supadio Pontianak
Lion Air JT684
Garuda GA504 batal mendarat
Bandara Supadio
rabu 13 januari 2021
Lion Air JT684 Batal mendarat
https://kupang.tribunnews.com
POS-KUPANG.COM
berita pos kupang terbaru
Berita NTT terkini
Menikah Dengan Wanita Indonesia, Pria Inggris Ini Kehilangan Hartanya Rp 67 Miliar, Dikuras Habis |
![]() |
---|
Boleh Percaya Boleh Tidak, Catat 3 Bulan Awal di Tahun 2021 Jadi Waktu Terbaik 10 Shio Kumpul Rejeki |
![]() |
---|
Biodata dan Profil Dian Lestary Raynilda Lenggu, MC di NTT |
![]() |
---|
ARAB Saudi Dibombardir Rudal, Warga Panik , Raja Salman Marah Besar Perintahkan ini |
![]() |
---|
Bikin China Stres, Joe Biden Teken 4 Kebijakan Mutlak Ini, Kegilaan Joe Biden Baru Dimulai, Apa? |
![]() |
---|