Jaksa Agung Mutasi 4 Kajari
Jaksa Agung ST Burhanuddin memutasi tiga pejabat utama Kejaksaan Tinggi NTT dan empat Kepala Kejaksaan Negeri ( Kajari)
POS-KUPANG.COM | KUPANG - Bulan ini Jaksa Agung ST Burhanuddin memutasi tiga pejabat utama Kejaksaan Tinggi NTT dan empat Kepala Kejaksaan Negeri ( Kajari). Mutasi berdasarkan keputusan Jaksa Agung Nomor KEP-V-428/C/07/2020 tertanggal 28 Juli 2020.
"Mereka semua mendapat promosi jabatan," ujar Kepala Kejaksaan Tinggi NTT Dr Yulianto melalui Kasi Penkum Abdul Hakim, Rabu (29/7/2020).
Pejabat yang dimutasi, yaitu Asisten Bidang Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati NTT Sugiyanta, Asisten Bidang Pidana Umum (Aspidum) Kejati NTT Eko Kuntadi dan Koordinator Bidang Pidsus Dr Akmal Kodrat.
Sugiyanta menjadi Kajari Palembang. Sedangkan Aspidsus Kejati NTT akan dijabat Muhammad Ilham Samuda yang sebelumnya merupakan Kajari Kendal.
Aspidum Kejati NTT dijabat Muhammad Ihsan, sebelumnya Kajari Subang. Muhammad menggantikan Eko Kuntadi menjadi jaksa fungsional.
Koordinator Bidang Pidsus akan dijabat Roy Riadi yang sebelumnya merupakan jaksa yang diperbantukan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Roy menggantikan Akmal Kodrat yang menjadi Kajari Ogan Komering Timur.
• Kodim TTS Tak Izinkan Konvoi Malam Takbiran
Empat Kajari yang dimutasi, adalah Kajari Flores Timur Asbach menjadi Kajari Empat Lawang Tebing Tinggi. Posisi yang ditinggalkan Asbach digantikan Bayu Setyo Pratomo yang sebelumnya koordinator pada Kejati Jawa Tengah.
Kajari Lembata akan dijabat Ridwan Sujana Angsar, menggantikan Aluwi yang menjadi Kajari Asahan Kisaran. Ridwan Sujana sebelumnya menjabat KTU Kejati Kepulauan Riau (Kepri).
Okto Rikardo menjabat Kajari Sumba Timur. Kepala Tata Usaha Kejati Sulawesi Tengah menggantikan Setiawan Nurchalik yang dimutasi menjadi Kajari Kabupaten Cirebon. Andarias menjabat Kajari Timor Tengah Selatan. Koordinator Kejati Gorontalo ini menggantikan Fahrisal yang dimutasi menjadi Kajari Bengkayang.
Abdul Hakim mengatakan, promosi diperoleh tujuh pejabat karena telah berhasil dalam penanganan kasus-kasus baik di Kejati NTT maupun Kejari jajaran. (hh)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/jaksa-agung-st-burhanuddin_01.jpg)