Wujudkan Pelayanan Prima, Kasat Intel Polres Belu Beri Penjelasan kepada Masyarakat
penjelasan tambahan dari petugas maka jangan sungkan atau ragu-ragu untuk bertanya. Polisi siap melayani masyarakat
Penulis: Teni Jenahas | Editor: Rosalina Woso
Wujudkan Pelayanan Prima, Kasat Intel Polres Belu Beri Penjelasan kepada Masyarakat
POS KUPANG.COM| ATAMBUA--Menerapkan pelayanan prima kepada masyarakat sudah menjadi kewajiban aparat kepolisian resor (polres) Belu. Apalagi institusi ini sudah mencanangkan pembangunan zona integrasi bebas korupsi, kolusi, nepotisme dan melayani.
Satuan Intelkam Polres Belu yang selalu berkaitan dengan pelayanan kepada masyarakat seperti pengurusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) terus berupaya memberikan pelayanan prima, cepat dan tepat.
Kasat Intel Polres Belu, AKP Petrus Wangge yang sempat melintasi di tempat pelayanan langsung menyapa masyarakat yang saat itu sedang mengisi formulir pengurusan SKCK.
Di hadapan masyarakat, AKP Petrus Wangge menjelaskan terkait prosedur pengurusan SKCK secara jelas agar dapat memahami secara baik. Kemudian, meminta masyarakat manakala ada hal yang belum diketahui dan perlu mendapat penjelasan tambahan dari petugas maka jangan sungkan atau ragu-ragu untuk bertanya. Polisi siap melayani masyarakat dengan sepenuh hati.
Kepada Pos Kupang.Com, AKP Petrus Wangge mengatakan, pengurusan SKCK lumayan banyak setiap hari. Polisi yang bertugas melayani masyarakat siap memberikan pelayanan prima tanpa diskriminasi.
Ditanya mengenai jangka waktu pengurusan SKCK, Petrus Wangge mengaku, waktu pengurusan tidak membutuhkan waktu lama. Biaya PNBP sebesar Rp 30 ribu.
"Pengurusan tidak lama. Kalau yang urus sedikit, sekitar 30 menit sudah bisa terima. Biaya PNBP Rp 30 ribu", kata Petrus Wangge.
• Polisi Lidik Kasus Pencurian Hp Milik Mahasiswa
• Peran Saber Pungli Dukung Zona Integritas Bebas Korupsi
• Tertidur di Pesta Nikah, HP Milik Erlando Raib Dibawa Maling
Beberapa warga yang mengurus SKCK kepada wartawan mengatakan, mereka mengurus SKCK untuk melamar pekerjaan dan ada juga yang hendak melanjutkan studi. Mereka mengaku, pelayanan SKCK bagus karena ketika mereka tiba di kantor langsung diberi pelayanan oleh polisi. (Laporan Reporter POS KUPANG.COM,Teni Jenahas).