Info Kesehatan
Jangan Diabaikan! Mirip Flu Biasa, Ternyata Gejala Awal Kanker Wajib Anda Ketahui
Kamu mungkin pernah mengalami gejala ini. Sebaiknya cepat periksa ke dokter. Jangan sampai apa yang kamu alami merupakan gejala awal kanker.
Jangan Diabaikan! Mirip Flu Biasa, Ternyata Gejala Awal Kanker Wajib Anda Ketahui
POS-KUPANG.COM- Jangan Diabaikan! Mirip Flu Biasa, Ternyata Gejala Awal Kanker Wajib Anda Ketahui
Kamu mungkin pernah alami gejala di bawah ini. Waspadalah!.
Bisa saja itu gejala awal kanker. segera periksa ke dokter sebelum terlambat. Gejala kanker ada yang ringan. Ada juga yang berat dan mematikan. Semua tergantung gejalanya.
Salah satu penyakit yang sangat dikhawatirkan karena mengancam kesehatan di zaman sekarang adalah kanker.
Kanker ditakuti bukan hanya karena tidak ada obatnya. Namun jenisnya sangat bervariasi dengan berbagai gejala.
• Wajib Tahu ! Makanan Pemicu Kanker Getah Bening Seperti Yang Dialami Ria Irawan
Ada yang tak terlihat. Ada yang bisa terlihat dalam jangka yang cukup lama bahkan saat penderita sudah memasuki stadium akhir.
Bisa dikatakan, kanker merupakan penyakit yang paling banyak diwaspadai sebab pengobatannya yang tergolong sulit dan membutuhkan biaya cukup besar.
Dilansir dari Live Strong, ahli kesehatan di The Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menjelaskan jika gejala kanker mudah dikenali sejak awal.
Yang membuat terkejut, ternyata gejalanya hampir mirip dengan gejala flu yang pada umumnya dialami seseorang.
Inilah berbagai gejala kanker yang muncul dan mirip dengan flu!
Kelelahan
Sering tak dipedulikan, kelelahan yang berlebih apabila diabaikan bisa sangat berisiko.
Menurut Merck Manual, ahli kesehatan, kelelahan yang diabaikan, menyebabkan tubuh merasa letih, demam bahkan flu ini merupakan gejala awal kanker pada tubuh.
Pertumbuhan sel kanker lebih cepat berkembang dan menyebar saat penderitanya berada pada imun yang rendah atau sedang merasa kelelahan.
