Pendaftaran CPNS Tahun 2019
2.633 Pelamar CPNS di Belu Rebut 115 Formasi
Panitia seleksi tingkat kabupaten akan memverifikasi berkas secara cermat agar tidak terjadi masalah di kemudian hari.
Penulis: Teni Jenahas | Editor: Rosalina Woso
2.633 Pelamar CPNS di Belu Rebut 115 Formasi
POS-KUPANG.COM| ATAMBUA----Jumlah pelamar CPNS di Kabupaten Belu, Provinsi NTT yang mendaftar secara online sebanyak 2.633 orang.
Apabila semuanya lolos seleksi administrasi maka mereka akan mengikuti ujian seleksi untuk merebut 115 formasi.
Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Belu (BKPP), Anton Suri kepada wartawan, Selasa (3/12/2019) mengatakan, Kabupaten Belu telah melakukan pendaftaran secara online dari tanggal 13 sampai 28 November 2019. Jumlah orang yang mendaftar sebanyak 2.633 orang. Mereka akan merebut 115 formasi yang terdiri 54 formasi tenaga kependidikan, 27 tenaga kesehatan dan 34 tenaga teknis.
Saat ini jadwal penerimaan berkas fisil CPNS hingga berakhir tanggal 6 Desember 2019.
Ditanya mengenai persyaratan khusus, Anton mengatakan, persyaratan yang dimaksud adalah pelamar harus memiliki e-KTP Belu. Sedangkan, persyaratan lainnya seperti ijazah dan transkrip nilai sesuai dengan yang diminta dan bagi pelamar tenaga kesehatan wajib memiliki STR.
Panitia seleksi tingkat kabupaten akan memverifikasi berkas secara cermat agar tidak terjadi masalah di kemudian hari.
Sementara bagi tenaga pendidik, Anton Suri juga menyarankan agar para pelamar tenaga pendidik yang telah memiliki Sertifikat Guru Profesi disertakan juga dalam kelengkapan administrasi sebagai modal tambahan dalam seleksi Standar Kompetensi Bidang.
• Menikah Sejak 2008, Inilah Sosok Mellya Juniarti, Istri yang Dicerai Ustaz Abdul Somad
• Satgas Yonif Raider 142/KJ Gelar Baksos di Desa Silawan
• Wabup Marianus : Pak Made Boleh Pindah, Tetapi Hubungan Persaudaraan Tetap Terjalin
Anton mengharapkan bagi para pelamar agar mempersiapkan diri secara baik selagi masihnada waktu karena pelaksanaan seleksinya akan dimulai sekitar Februari 2020. (Laporan Reporter POS KUPANG.COM,Teni Jenahas).