Kapolda NTT Irjen Pol Hamidin Silaturahmi ke Kantor Redaksi Harian Pos Kupang
Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Nusa Tenggara Timur ( NTT ) Irjen Pol Drs H Hamidin melakukan kunjungan ke kantor Harian Pagi Pos Kupang
Penulis: Ryan Nong | Editor: Agustinus Sape
Kapolda NTT Irjen Pol Hamidin Silaturahmi ke Kantor Redaksi Harian Pos Kupang
POS-KUPANG.COM | KUPANG -- Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Nusa Tenggara Timur ( NTT ) Irjen Pol Drs H Hamidin melakukan kunjungan ke kantor Harian Pagi Pos Kupang pada Rabu (16/10/2019) pagi.
Dalam kunjungan silaturahmi tersebut, Kapolda didampingi oleh pejabat utama Polda NTT. Irwasda Polda NTT, Kabid Humas Polda NTT, Dir Intel Polda NTT, Dirkrimsus Polda NTT dan Dirkrimum Polda NTT.
Rombongan Kapolda NTT tiba di kantor Harian Pos Kupang pada pukul 09.00 Wita. Rombongan diterima pimpinan Harian Umum Pos Kupang, Tampak pemimpin perusahaan Erniawaty Mandjaga dan jajaran serta Pemimpin Redaksi Pos Kupang Hasyim Ashari, Koordinator Liputan Ferry Jahang dan beberapa editor.
Saat turun dari bus, Jenderal Polisi Bintang dua itu langsung bersalaman dengan awak Pos Kupang yang sudah menunggu.
Rombongan Kapolda dan jajaran tiba menggunakan bus milik Polda NTT.
Sebelumnya, mantan Kapolda Sulawesi Selatan itu melakukan rangkaian silaturahmi ke sejumlah pimpinan lembaga dan Forkopimda di NTT. Kunjungan silaturahmi telah dilaksanakan ke Gubernur NTT, Danrem 161 Wirasakti dan Danlanud El Tari Kupang.
Orang nomor satu di jajaran Polda NTT itu akan berulang tahun ke-57 pada Kamis (17/10/2019). (*)
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ryan Nong
