Rumah Pelayan JAS Sikumana Diresmikan

Satu Unit Rumah pelayan Jemaat Anak Sulung ( jas) Sikumana Sudah Diresmikan

Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM/Oby Lewanmeru
Wakil Ketua MS GMIT, Pdt. Agustina Oematan-Litelnoni,S.Th, Ketua Majelis Jemaat Anak Sulung Sikumana, Pdt. Lelin Ita Fointuna -Ndun,S.Th pose bersama sejumlah pendeta di dalam Rumah Pelayanan yang baru diresmikan, Sabtu (22/6/2019) 

Satu Unit Rumah pelayan Jemaat Anak Sulung ( jas) Sikumana Sudah Diresmikan

POS-KUPANG.COM | KUPANG - Rumah Pelayan Jemaat Anak Sulung (JAS) Sikumana diresmikan oleh Mejelis Sinode (GMIT). Hadirnya Rumah Pelayanan ini merupakan sebuah pergumulan panjang dari seluruh jemaat setempat.

Peresmian ini berlangsung pada Sabtu (22/6/2019), yang ditandai dengan pengguntingan pita.

Ratusan Napi Lapas Polewali Mandar Mengamuk, Pintu dan Kaca Dirusak

Pita ini digunting oleh Wakil Ketua MS GMIT, Pdt. Agustina Oematan-Litelnoni, S.Th. Setelah pengguntingan pita di depan pintu gedung ini, dilanjutkan dengan doa syukuran.

Hadir pada acara syukuran peresmian Rumah Pelayan ini, Ketua Majelis Jemaat Anak Sulung Sikumana, Pdt. Lelin Ita N. Fointuna- Ndun,S. Th, para pendeta ,Ketua Panitia, Penatua, YunusTafuli, Sekretaris, Diaken.Yafet Lekai, para jemaat dan undangan.

Kasus Warga Kota Kupang yang Bawa Senpi Rakitan, Polres Kupang Kota Tunggu Petunjuk Jaksa

Ketua Panitia, Penatua. Yunus Tafuli mengatakan, pembangunan Rumah Pelayanan itu dilakukan secara bertahap sejak tahun 2017 lalu. "Kami bersyukur hari ini bisa diresmikan," kata Yunus.

Menurut Yunus pada tahun Desember 2017, pembangunan sudah 50 persen dengan dana dari sumbangan jemaat dan usaha dana, kemudian dilanjutkan 2018, pembangunan dilanjutkan dengan dana yang ada.

"Pada tahun 2019, kita melanjutkan lagi pembangunan sampai selesai dengan usaha peminjaman dana oleh Ketua majelis dari Sinode GMIT sehingga dilanjutkan pekerjaan sampai finishing," katanya.

Ketua Majelis JAS Sikumana, Pdt. Lelin Ita Fointuna- Ndun,S. Th mengatakan, dirinya sudah mengabdi di JAS Sikumana selama dua tahun dan saat dirinya bertugas di JAS Sikumana, pembangunan mulai dilakukan sejak Mei 2017 .

"Peresmian Rumah Pelayanan hari ini membuktikan bahwa adanya ketulusan dari semua jemaat dalam mendukung pelayanan di JAS Sikumana," kata Ita.

Dirinya mengakui, pergumulan berat kurang lebih dua tahun, akhirnya JAS Sikumana memiliki Rumah Pelayan.

Dikatakan, dengan kerjasama 327 kepala keluarga di JAS Sikumana dan saling bahu-membahu akhirnya rumah pelayanan itu dapat diresmikan.

Acara peresmian dan syukuran ditandai pula dengan jamuan makan bersama. Suasana makan bersama ini berbeda dengan lasimnya. Makanan dan minuman sudah disajikan di sekitar 30-40 meja dengan menu yang bervariasi. Jemaat dan undangan dipersilahkan makan dan harus selesai. Jika tidak selesai,panitia menyiapkan kantong kresek untuk mengisi makanan itu untuk dibawa pulang baik oleh jemaat maupun tamu dan undangan. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Oby Lewanmeru)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved