Persib Bandung
Lawan Tira Persikabo, Persib Bandung Dilengkapi 3 Pemain Utama: Febri Hariyadi, Achmad Jufriyanto
Persib Bandung akan diperkuat tiga pemain utamanya yang telah kembali dari agenda internasional bersama tim nasional masing-masing.
"Kembali ke tim tetap enjoy. Kemarin membela negara sekarang membela tim. Bertanding besok? Bagaimana pelatih. Tapi pribadi sudah menyiapkan baik kondisi fisik dan mental untuk besok," kata Febri, seusai latihan, Senin (17/6/2019), dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.
"Pastinya kerja keras dan menjalankan intruksi pelatih sebaik mungkin," ujarnya.
Masuk Bursa Efek
Langkah Bali United melepas saham klub kepada publik bakal diikuti oleh tiga tim Liga 1 lain.
Bali United resmi melakukan pencatatan saham pertama di Bursa Efek Indonesia, Senin (17/6/2019).
Langkah Bali United melantai di bursa saham membawa dampak bagi tim Liga 1 lainnya.
Direktur Penilaian Bursa Efek Indonesia (BEI), I Gede Nyoman Yetna, mengatakan bahwa setidaknya ada tiga klub Liga 1 yang kemungkinan besar menyusul langkah Bali United.
“Iya justru karena Bali United ini kan memberikan edukasi," ujar I Gede Nyoman Yetna dilansir BolaSport.com dari Kompas.
"Arema sudah kami temui sebelum libur Lebaran kemarin. Nanti baru Persija sama Persib,” katanya menambahkan.
Nyoman menargetkan ketiga klub Liga 1 ini dapat segera melantai di bursa saham pada tahun ini.
“Kami minta semua bisa tahun ini, target kami kan cukup tinggi. Setelah itu masuk ke Persib dan Persija. Kami sudah approachmereka, mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa ketemu,” kata Nyoman.
Diberitakan sebelumnya, Bali United telah melakukan Initial Public Offering (IPO) alias penawaran perdana kepada publik.
Dana sebesar Rp350 miliar berhasil dikantongi Bali United dari mekanisme IPO itu karena sebanyak 2 miliar lembar saham telah terjual.
Kemudian, Saham Bali United yang kala IPO dilepas seharga Rp175 per lembar melonjak menjadi Rp296 per lembar pada pencatatan pertama.
Walhasil saham Bali United mengalami auto reject alias penghentian otomatis sistem perdagangan oleh pihak bursa karena peningkatan melebihi batas maksimal.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/achmad-jufriyanto-dan-febri-hariyadi-persib.jpg)