Mahasiswa Ini Tewas Lakalantas di Bukit Cinta
Mahasiswa asal Kampung Tadaruha, Desa Baomekot, Kecamatan Hewokloang, Kabupaten Sikka yang diidentifikasi beenama Sebastianus Erwin, tewas kecelakaan
Penulis: Gerardus Manyela | Editor: Rosalina Woso
Mahasiswa Ini Tewas Lakalantas di Bukit Cinta
POS-KUPANG. COM| KUPANG --Mahasiswa asal Kampung Tadaruha, Desa Baomekot, Kecamatan Hewokloang, Kabupaten Sikka yang diidentifikasi beenama Sebastianus Erwin, tewas kecelakaan lalu lintas di jalur jalan Lanuda, Penfui Timur tepatnya depan Susteran Vioreti, dekat Bukit Cinta, Kamis (30/5/2019) dini hari.
Informasi yang dihimpun Pos Kupang. Com di IPJ RSU WZ Johannes Kupang, Kamis (30/5/2019) menyebutkan, korban mengendarai sepeda motor Honda Revo melaju dari arah barat hendak mencari nasi goreng.
Korban berboncengan dengan temannya baru kembali menghadiri acara keluarga di Blok A Perumahan Lopo Indah Permai, BTN Kolhua.
• Ramalan Zodiak Besok Jumat 31 Mei 2019, Leo Emosional, Gemini Perfeksionis, Capricorn Fokus
• Waduh, Dalam Lima Bulan Terakhir Sudah 9 Kasus Kekerasan Terhadap Anak Di Ngada
Mahasiswa Fisip Jurusan Ilmu Administrasi Publik Semester IV Universitas Widya Mandira Kupang, ini diduga tewas di Tempat Kejadian Perkara (TKP) menabrak dump truk dan ditolong warga dan dilarikan ke IGD RSU Kupang. Informasinya, di TKP yang sama terjadi tabrakan beruntun dan korbannya seorang mahasiswa asal Manggarai.
Ketua Program Jurusan Ilmu Administrasi Publik Fisip Unwira, Hendrikus Kaha berserta dosen serta mahasiswanya langsung mendatangi IPJ menyatakan turut berlangsungkawa.
Demikian keluarga besar Perhimpunan Mahasiswa Maumere Sikka (Permasi), dan Kerukunan Keluarga Besar Maumere (KKBM).
Jenazah akan di bawa ke Maumere melalui kapal feri via Pelabuhan Bolok. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Geradus Manyela)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/jenazah-korban-di-ipj-rsu-kupang.jpg)