Berita Populer

BERITA POPULER: Dul Menangis saat Konser Dewa 19 di Malaysia hingga Kebijakan Rabu Berbahasa Inggris

Berita Tiga Top Populer POS-KUPANG.COM selama satu hari ini, Minggu (3/2/2109). Mulai dari Dul Jaelani hingga kebijakan Rabu Berbahasa Inggris.

Penulis: Bebet I Hidayat | Editor: Bebet I Hidayat
Kolase Pos-Kupang.com
Berita Populer POS-KUPANG.COM - Dul Menangis saat Konser Dewa 19 di Malaysia hingga Kebijakan Rabu Berbahasa Inggris 

Pada konser Dewa 19 Sabtu kemarin, sebelum melantunkan tembang Hadapi Dengan Senyuman, Ari Lasso meminta suasana panggung gelap.

Tahun Baru Imlek Sebenar Lagi, Simak Keberuntungan Kamu Berdasarkan Shio di Tahun Babi Tanah

Ari Lasso juga meminta para penonton untuk menyalakan flas light ponsel masing-masing.

"Pasti ada yang merekam dan akan kita tunjukkan dari Ahmad Dhani," kata Ari Lasso. 

Saat melantunkan tembang ini, Dul Jaelani terlihat sesenggukan. Sembari memainkan keyboard Dul Jaelani tak kuasa menahan isak tangisnya.

Tampak Andra, gitaris Dewa 19 mendampingi Dul Jaelani seolah meminta Dul Jaelani untuk tetap tegar dan tabah.

Momen ini diunggah oleh Ari Lasso dalam akun Instagramnya.

Berita selengkapnya bisa KLIK DI SINI

Berikutnya Tiga Top Populer POS-KUPANG.COM merupakan berita tentang perseteruan istri Anang Hermansyah, Ashanty dengan drumer SID Jerinx.

Berita berjudul Hujat Anang, Ashanty Pun Geram, Berikut 7 Fakta Tentang Jerinx SID ini berada di posisi ketiga dalam berita populer seharian ini.

Berikut link berita tentang perseteruan antara Ashanty dengan Jerinx SID ini, KLIK DI SINI

Ashanty kembali menanggapi aksi drummer Superman Is Dead, Jerinx SID, yang baru-baru ini mencecar Anang Hermansyah habis-habisan.

Ya, beberapa waktu lalu media sosial Twitter dan Instagram memang tengah ramai dengan perseteruan Ashanty vs Jerinx SID yang mencecar Anang Hermansyah terkait masalah RUU Permusikan.

Lewat vlog di channel YouTube The Hermansyah A6, Ashanty pun akhirnya blak-blakan mengungkapkan perasaannya sebagai istri Anang Hermansyahsaat menanggapi kasus Jerinx SID ini.

Vlog tersebut diunggah channel YouTube The Hermansyah A6 kemarin (1/2/2019) setelah pemberitaan perseteruan Ashanty vs Jerinx SID mulai ramai dibicarakan khalayak.

Sebelumnya, serangkaian Instagram Story yang diunggah akun milik Ashanty, @ashanty_ash, kemarin (1/2/2019), berisi sejumlah curahan hati istri Anang Hermansyah tersebut.

Sumber: Pos Kupang
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved