KPUD Sikka Mulai Sortir Suara Suara
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sikka, sejak Selasa (12/6/2018) melakukan sortir surat suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Sikka 2018.
Penulis: Eugenius Moa | Editor: Kanis Jehola
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Eginius Mo'a
POS-KUPANG.COM | MAUMERE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sikka, sejak Selasa (12/6/2018) melakukan sortir surat suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Sikka 2018.
Penyortiran melibatkan 47 tenaga kerja, di hari pertama dilakukan selama tiga setengah jam dari pukul 14.00 Wita-17.30 Wita. Saat itu belum itu tersedia tenda dan penerangan. Pada hari Rabu (13/6/2018) KPU Sikka memasang lampu, sehingga penyortiran berlangsung hingga malam hari.
Baca: Tidak Ada Rekayasa Lalu Lintas di Ende Saat Lebaran
Juru bicara KPU Sikka,JK Fery Soge, dihubungi POS-KUPANG.COM, Kamis (14/6/2018) pagi mengatakan sebanyak 195.448 lembar surat suara Pilub Sikka disortir.
"Fisik surat suara diterima dari percetakan 183.448 lembar.Kekurangan surat suara 12 ribu lembar akan dikirim menyusul," ujar Fery. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/petugas-melakukan-sortir-suara-suara-di-sekretariat-kpud-sikka_20180614_083202.jpg)