Hanura Target Raih 14 Kursi DPRD NTT
DPD Partai Hanura Provinsi NTT menargetkan dalam pemilu legslatif (pileg) tahun 2019 mendatang akan meraih 14 kursi di DPRD NTT.
Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Kanis Jehola
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM | KUPANG - DPD Partai Hanura Provinsi NTT menargetkan dalam pemilu legslatif (pileg) tahun 2019 mendatang akan meraih 14 kursi di DPRD NTT.
Saat ini seluruh mesin partai difokuskan untuk melakukan sosialisasi keberadaan partai.
Hal ini disampaikan Ketua DPD Partai Hanura NTT, Drs. Refafi Gah, M.Pd kepada POS- KUPANG.COM, Kamis (17/5/2018).
Menurut Refafi, sesuai target, Partai Hanura di NTT akan berjuang untuk meraih kursi sebanyak-banyaknya dari delapan daerah pemilihan (dapil) di NTT.
"Kita targetkan 14 kursi atau masuk empat besar di DPRD NTT. Jadi dari delapan dapil, kita target satu dapil sati orang. Sedangkan khusus dapil Sumba dan Timor serta Flores, kita target dua kursi sehingga total jadi 14 kursi," kata Refafi.
Dijelaskan, dalam Rakernas di Riau, Partai Hanura NTT juga menargetkan perolehan suara terbanyak pada pemilu 2019 mendatang.
Terkait kapasitas dan integritas calon legislatif dari Partai Hanura khusus untuk DPRD NTT, ia menjelaskan, semua kader Partai Hanura NTT adalah putra-putri terbaik yang mampu bersaing untuk memperoleh suara di pileg.
"Kader kami untuk bakal caleg sangat berkompetensi dan dari sisi kualitas tidak diragukan. Karena itu, kami optimis caleg-caleg Partai Hanura bisa merebut hati rakyat," katanya.
Dikatakan, saat ini semua mesin partai dari provinsi dan kabupaten kota berupaya melakukan sosialisasi terhadap partai.
"Kami gunakan momentum pilgub ini, selain berkampanye untuk pasangan calon yang kami usung, yakni Victory-Joss, kami juga sampaikan soal keberadaan Partai Hanura," ujarnya.
Sedangkan untuk DPR RI, Refafi mengakui, ada dua figur yang dijagokan untuk maju ke Senayan, yakni Drs. IA Medah dan Andre Garu.
"Jadi untuk DPR RI, kita jagokan dua figur dan kami yakin dua orang ini adalah anggota DPD RI aktif yang juga memiliki kapasitas sehingga pasti akan menang dan wakili Partai Hanura di DPR RI," ujarnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/ketua-dpd-partai-hanura-ntt-drs-refafi-gah-mpd-busana-tenun-ikat-ntt_20180517_213654.jpg)