Irak Kutuk Serangan Maut Gereja di Mesir

"Pasukan keamanan telah menggagalkan serangan di Gereja Mar Mina di Distrik Helwan," catat Kementerian Dalam Negeri Mesir.

Editor: Ferry Ndoen
(AFP)
Masyarakat Kota Kairo menonton olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh polisi pasca-penembakan di luar Gereja Mar Mina di Distrik Helwan, yang menewaskan sedikit-dikitnya 10 orang tewas dan sejumlah orang lainnya terluka pada Jumat (29/12/2017). 

POS KUPANG.COM - Irak mengutuk serangan teroris yang menewaskan sedikit-dikitnya 10 orang di luar satu gereja di ibu kota negara Mesir, Kairo, Jumat (29/12).

"Kementerian Luar Negeri Irak mengutuk serangan teroris yang terjadi di Gereja Mar Mina di Helwan, Mesir, dan menegaskan solidaritas kepada Republik Arab Mesir dalam memerangi terorisme," demikian pernyataan rak, yang dikutip kantor berita Xinhua.

Irak juga kembali meminta agar upaya ditingkatkan dalam "mengeringkan sumber-sumber daya yang menghasilkan pemikiran-pemikiran sakit seperti ini, yang mengancam keamanan di kawasan dan dunia."

"Pasukan keamanan telah menggagalkan serangan di Gereja Mar Mina di Distrik Helwan," catat Kementerian Dalam Negeri Mesir.

Petugas keamanan Kairo juga telah menjinakkan bom yang ditanam di dekat gereja itu.*)

)

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved