Berita Flores Lembata Alor
Pemkab Alor Dapat Bantuan Ambulance
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Alor mendapat bantuan satu unit mobil ambulance.
Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Rosalina Woso
Laporan Wartawan Pos Kupang, Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM, KALABAHI -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Alor mendapat bantuan satu unit mobil ambulance. Mobil ini akan dimanfaatkan oleh RSUD Kalabahi.
Informasi yang diperoleh Pos Kupang, Rabu (6/9/2017), Pemkab Alor dalam tahun 2017 ini juga mendapat bantuan mobil ambulance selain bantuan lainnya.
Satu unit mobil ambulance ini diperoleh melalui Dana Alokasi Khusus (DAK).
Adanya mobil ini turut meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat melalui program kemanusiaan dan kesehatan.
Bupati Alor, Amon Djobo sebelumnya mengatakan, pemkab Alor terus melakukan pembenahan pelayanan terhadap masyarakat antara lain pada bidang kesehatan.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/mobil-ambulance_20170906_090301.jpg)