Artis Korea Ini Pede Pakai Jaket Tas Kresek dan Sandal, Buset Ternyata Harganya Bikin Jantungan!

Para artis Korea Selatan tampaknya selalu peduli dengan fashion. Sepertinya mereka memang ingin selalu tampil sempurna di depan publik.

Editor: Alfred Dama
Allkpop.com
Suga BTS. 

POS KUPANG.COM, KOREA SELATAN -- Para artis Korea Selatan tampaknya selalu peduli dengan fashion. Sepertinya mereka memang ingin selalu tampil sempurna di depan publik.

Begitu pula dengan seorang anggota boyband Korea Bangtan Boys atau BTS, Suga.

Niat hati tampil fashionable, Suga malah berhasil membuat para penggemarnya syok.

Suga BTS. (Twitter.com)
Suga BTS. (Twitter.com) ()

Bagaimana tidak, Suga terlihat begitu percaya diri saat memakai jaket mirip tas kresek hitam.

Foto-fotonya diunggah oleh akun Twitter resmi BTS di @BTS_twt, Jumat (28/4/2017).

Di foto tersebut, Suga tampak memakai jaket tas kresek yang dipadukan dengan sandal hitam.

Ia tampak tengah berdiri di depan gerai roti sambil memakai masker hitam dan topi warna senada.

Jaket tersebut telah beberapa kali dipakai oleh penyanyi 24 tahun ini.

Suga BTS. (Koreaboo)
Suga BTS. (Koreaboo) ()

Berbagai foto saat ia mengenakan jaket tersebut pun beredar luas di internet.

Meskipun terlihat aneh, ternyata jaket tas kresek itu tak main-main harganya.

Jaket tersebut merupakan bagian dari koleksi brand papan atas "Supreme x Comme Des Garcons".

Untuk satu jaket, harga minimal yang dipasarkan secara online senilai 368 dolar atau sekitar Rp 4,9 juta.

Sedangkan, yang paling mahal bisa mencapai lebih dari 900 dolar atau kurang lebih Rp 11,9 juta.

Netizen pun sibuk mengomentari penampilan Suga dengan jaket tersebut.

Ada yang menyukainya, ada pula yang merasa harga jaket itu tak masuk akal.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved