Simak, Lima Hal Ini Diingatkan Wabup Alo Kobes dalam Forum Organisasi Perangkat Daerah TTU

Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang) TTU menggelar Forum Organisasi Perangkat Daerah di Aula Bapelitbang TTU, Rabu (22/3/2017)

Editor: Benny Dasman
ISTIMEWA
Alo Kobes (kanan) 

POS KUPANG.COM, KEFAMENANU-Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang) TTU menggelar Forum Organisasi Perangkat Daerah di Aula Bapelitbang TTU, Rabu (22/3/2017).

Hal ini dalam rangka penajaman dan sinkronisasi program dan kegiatan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan usulan masyarakat hasil Musrenbang kecamatan sesuai amanat Permendagri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan PP Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah.

Forum OPD Perencanaan Pembangunan Daerah tahun 2018 tersebut dihadiri oleh pimpinan dan anggota DPRD TTU, para pimpinan OPD lingkup Pemkab TTU, pimpinan lembaga keagamaan, organisasi masyarakat, organisasi pemuda, organisasi perempuan, LSM, para camat dan para lurah.

Kepala Bapelitbang TTU, Ir. Velix Anunut, dalam laporannya mengatakan, Forum OPD dilaksanakan dalam rangka penyusunan rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2018 sebagai landasan penyusunan RAPBD Tahun 2018 dengan menajamkan dan memaduserasikan program/kegiatan prioritas pembangunan daerah berdasarkan masalah dan kebutuhan masyarakat.

Tujuan Forum OPD, menurut Velix, untuk mendapatkan masukan demi penyempurnaan rancangan awal RKPD berdasarkan fungsi perangkat daerah dan mensinkronkannya dengan usulan hasil Musrenbang kecamatan.

Sedangkan output yang diharapkan dari Forum OPD adalah adanya rancangan RKPD untuk dibahas lebih lanjut dalam Musrenbang tingkat kabupaten yang dilaksanakan, Senin, 27 Maret 2017.

Sementara itu, Wakil Bupati TTU, Aloysius Kobes, S.Sos,
dalam sambutannya pada acara seremonial pembukaan Forum OPD tersebut, memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Bapelitbang TTU yang telah melaksanakan tahapan-tahapan penyusunan RKPD Tahun 2018, mulai dari Musrenbang di tingkat dusun hingga pelaksanaan Forum OPD tingkat kabupaten.

Lebih lanjut Wabup Alo Kobes menegaskan beberapa hal penting yang perlu diperhatikan oleh Forum OPD.

Pertama, setiap program dan kegiatan OPD harus memenuhi kaidah perencanaan seperti akurasi data, kelengkapan dokumen teknis dan penganggaran, sasaran yang terukur dan lokasi kegiatan yang jelas.

Kedua, program dan kegiatan yang ditetapkan OPD harus mendukung pencapaian target kinerja daerah yang tertuang dalam RPJMD. Ketiga, rencana kerja OPD perlu memperhatikan hasil evaluasi pelaksanaan rencana kerja tahun sebelumnya.

Keempat, penetapan pagu indikatif harus benar-benar terukur dengan memperhatikan unit cost.

Kelima, alokasi anggaran dalam rencana kerja OPD harus didasarkan pada skala prioritas dengan mengutamakan program dan kegiatan yang langsung berpengaruh terhadap pencapaian sasaran RPJMD.

Wabup Alo Kobes juga mengingatkan Forum OPD untuk mengintensifkan pelaksanaan Program Padat Karya Pangan (PKP) dan Program SARI TANI yang sudah berjalan lima tahun terakhir serta menyukseskan pelaksanaan program prioritas dalam RPJMD 2016 -2021, antara lain Program BERARTI (Bedah Runah Tidak Layak Huni), Program AMASAT (Penguatan Manajemen Pemerintahan Desa Tertinggal) dan pembangunan patung Kristus Raja.

Di penghujung sambutannya, Wabup Alo Kobes mengharapkan kepada semua pemangku kepentingan untuk berkomitmen merajut kebersamaan dan keterpaduan dalam upaya mewujudkan Visi Pembangunan Daerah 2016-2021 yakni terwujudnya masyarakat Timor Tengah Utara yang sejahtera, adil, demokratis dan mandiri melalui pemberdayaan potensi sumber daya manusia dan sumber daya alam secara lestari. (Humas & Protokol Setda TTU)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved