Ombudsman Lebih Dekat dengan Masyarakat
Di sela-sela kegiatan senam sehat juga diselingi dengan sosialisasi yang dilakulan oleh Laila dari Ombudsman NTT.
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Alfred Dama
Laporan Wartawan Pos Kupang, Yeni Rachmawati
POS KUPANG.COM, KUPANG -- Di sela-sela kegiatan senam sehat juga diselingi dengan sosialisasi yang dilakulan oleh Laila dari Ombudsman NTT.
Laila menyampaikan informasi mengenai Ombudsman NTT.
"Ombudsman adalah lembaga negara yang menerima dan mengawasi pelayanan publik yang diselenggarakan instansi pemwrintah. Ombudsman juga menerima keluhan mengenai pelayanan publik. Misalnya jika ada pelayanan pembuatan KTP, pelayanan Rumah Sakit yang kurang bagus bisa disampaikan kepada Ombudsman secara gratis," jelas di halaman kantor Kelapa Lima Kupang.
Kepala Perwakilan Ombusdman NTT Darius Beda Daton mengatakan sebagai layanan publik maka Ombudsman harus gencar untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat NTT. Melalui kegiatan ini, maka Ombudsman berupaya untuk memperkenalkan manfaat Ombudsman kepada masyarakat NTT.
"Masyarakat bisa menggunakan haknya untuk komplain agar memperpaiki pelayanan instansi pemerintahan," tuturnya.