NTT Daerah Endemis Malaria

NTT merupakan daerah endemis malaria dengan kasus malaria pada tahun 2013 tercatat 88.513 atau menyumbang 21 persen angka kejadina malaria secara Nasi

Editor: Alfred Dama
POS KUPANG/ROMUALDUS PIUS
Para peserta pelatihan 

Laporan Wartawan Pos Kupang, Romualdus Pius

POS KUPANG.COM, ENDE -- NTT merupakan daerah endemis malaria dengan kasus malaria pada tahun 2013 tercatat 88.513 atau menyumbang 21 persen angka kejadina malaria secara Nasional. Pada tahun 2014 sebanyak 72.765 kasus malaria dan pada tahun 2015 sebanyak 36.128 kasus.

Kepala Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Surabaya, Kementrian Kesesehatan RI Direktorat Jendral Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, Zainal I Nampira, mengatakan hal itu kepada Pos Kupang, Sabtu (14/5/2015) di Aula Hotel Grand Wisata, Ende.

Kasus malaria pada tahun 2015 di Provinsi NTT berdasarkan data dinas kesehatan Provinsi secara umum tinggi walaupun terjadi penurunan jumlah penderita.

Kasus malaria hampir terdapat di semua Kabupaten/ Kota yang termasuk daerah High Incidence Malaria ( API ).*

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved