Liga Inggris

Van Gaal Tidak Setuju Bila MU Kontrak Mourinho

Di lain pihak, Mourinho yang dipecat Chelsea awal musim ini dikaitkan dengan kursi kepelatihan

Editor: Dion DB Putra
zoom-inlihat foto Van Gaal Tidak Setuju Bila MU Kontrak Mourinho
AFP
Jose Mourinho

POS KUPANG.COM, MANCHESTER - Pelatih Manchester United (MU), Louis van Gaal, mengaku kecewa jika para pengambil kebijakan klub melakukan pembicaraan dengan Jose Mourinho untuk menggeser posisinya.

Juru taktik asal Belanda itu yakin wakil direktur eksekutif klub Ed Woodward dan keluarga Glazer sebagai pemiliki klub tidak akan diam-diam menggelar pembicaraan tanpa memberitahukan kepadanya.

Di lain pihak, Mourinho yang dipecat Chelsea awal musim ini dikaitkan dengan kursi kepelatihan United yang saat ini tertahan di peringkat kelima klasemen liga atau terpaut enam poin dari posisi Liga Champions.

"Maka saya akan merasa kecewa," kata Louis Van Gaal seperti dilansir Skysports ketika ditanya perasaannya jika klub menghubungi Mourinho, Jumat waktu setempat.

"Dalam dunia sepak bola segalanya mungkin, saya tahu itu, tapi saya tidak berpikir itu. Saya memiliki relasi dengan Ed dan keluarga Glazer, mereka akan memberitahu saya, saya pikir begitu," kata bekas pelatih Bayern Muenchen itu.

Van Gaal kembali menemukan kestabilan penampilan MU setelah tampil buruk pada Desember 2015 sehingga ia berharap suasana di ruang ganti klub akan meningkat jika Setan Merah kembali naik ke posisi Liga Champions.

"Saya kira begitu, tapi analisa harus dibuat oleh dewan klub dan mungkin juga oleh media," kata dia. "Saya berpikir Anda harus selalu melihat situasi, bagaimana Anda bekerja, dan saya kira dewan klub juga melakukan hal itu."

"Dalam dua pertandingan Anda bisa sejajar dengan pesaing. Itulah manfaat dari sistem tiga poin ini," jelasnya.

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved