Prediksi Manchester United vs Southampton

Pertandingan ini akan ditayangkan secara langsung oleh Indosiar dan beIN Sports 3

Editor: Marsel Ali

POS KUPANG.COM, MANCHESTER - Manchester United (MU) berharap kembali meneruskan hasil positif setelah sebelumnya mengalahkan Liverpool dengan sebiji gol yang dilesakkan oleh Wayne Rooney pada Selasa (17/1).

Laju lokomotif MU di bawah asuhan Louis Van Gaal memang belum stabil benar, bahkan menjemukan. Pekan ke-23 kompetisi Liga Inggris (Premier League), justru balatentara skuad berjuluk Red Devils ini ditantang oleh tim Southampton dalam pertandingan yang digelar di Old Trafford, Manchester, pada Sabtu waktu setempat, atau Sabtu malam, pukul 22.00 WIB.

Pertandingan ini akan ditayangkan secara langsung oleh Indosiar dan beIN Sports 3.

Meskipun penampilan MU disebut pas-pasan, Rooney mampu mencetak gol kemenangan ketika melawan Liverpool di Anfield. Hasil ini membawa pasukan asuhan Van Gaal tinggal dua poin lagi dapat masuk ke jajaran empat besar Liga Inggris.

Anak-anak Manchester merah ini lekas-lekas ingin membuktikan bahwa kemenangan bukan hal mustahil bila disertai kesungguhan dan usaha tidak kenal lelah untuk akhirnya meraih gelar di akhir kompetisi.

Kubu MU bukan tanpa masalah lantaran Ashley Young masuk ruang perawatan lantaran mengalami cedera serius pangkal laha. Cedera ini jelas memaksa dia absen dalam waktu lama.

Jajaran MU juga tidak akan diperkuat oleh Bastian Schweinsteiger, Michael Carrick, Phil Jones dan Marcos Rojo. Sementara, pasukan Southampton di bawah arahan pelatih Ronald Koeman bersiap mencoba rekrutan anyar mereka yakni Charlie Austin yang bersiap melakoni debut.

Belum pasti benar, apakah Austin akan berkongsi dengan striker Graziano Pelle yang nota bene belum pulih benar dari cedera lutut. Untuk itu, Koeman besar kemungkinan memasang duet Jay Rodriguez dan Florian Gardos. (antara)

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved