Kerja Proyek di Lembata Harus Memperhatikan Mutu
Dikatakannya, saat ini pemerintah tak lagi membiarkan kontraktor bekerja sendiri
Penulis: Frans Krowin | Editor: Marsel Ali
Laporan wartawan Pos Kupang, Frans Krowin
POS KUPANG.COM, LEWOLEBA - Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Lembata, Silvester Wungbele mengingatkan pelaksana proyek di daerah itu agar bekerja baik-baik dengan selalu memperhatikan mutu. "Kalau kerja baik, kita akan terus bermitra."
Pernyataan itu mengemuka ketika memantau pelaksanaan proyek peningkatan jalan di Desa Babukerong, Kecamatan Nagawutun, Rabu (20/1/2016) siang.
Pemantauan proyek itu dilakukan Bupati Lembata, Eliaser Yentji Sunur bersama penyidik tindak pidana korupsi Polres Lembata dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Lewoleba.
Dikatakannya, saat ini pemerintah tak lagi membiarkan kontraktor bekerja sendiri.
Saat proyek mulai dikerjakan, ia bersama penyidik dari tipikor akan turun ke lapangan, melihat dan memantau langsung pekerjaan fisik proyek tersebut.