Berita Kabupaten Ende
ASN di Ende Harus Memahami Tugasnya
uraian tugas ini menjadi dasar untuk menyusun indikator kinerja yang akan dituangkan dalam dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Penulis: Romualdus Pius | Editor: Ferry Ndoen
Laporan Reporter Pos Kupang.com, Romualdus Pius
POS-KUPANG.COM,ENDE--Untuk menuju penyelenggaraan pemerintahan yang baik maka setiap Aparatur Sipil Negara harus memahami dan mengetahui secara tepat uraian tugas yang merupakan salah satu elemen penting dalam organisasi, terutama dalam upaya mencapai apa yang menjadi tujuan dari organisasi.
Wakil Bupati Ende, Drs Djafar Achmad mengatakan hal itu saat membuka kegiatan Penyusunan Indikator Kinerja Utama (IKU, Indikator Kinerja Kegiatan (IKK, Indikator Kinerja Individu (IKI dan uraian tugas Perangkat Daerah Kabupaten Ende, Rabu (26/9/2018) di Aula Kantor Bupati Ende.
Baca: Baca Pengumuman CPNS! Pencari Kerja Datangi Kantor BKD-PSDM Lembata
Dikatakan uraian tugas ini menjadi dasar untuk menyusun indikator kinerja yang akan dituangkan dalam dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD.
Dikatakan saat ini Pemerintah Indonesia termasuk Pemerintah Kabupaten Ende terus berupaya melaksanakan pembangunan diberbagai sektor kehidupan untuk mencapai sebuah perusahaan.
Pembangunan yang dilaksanakan melalui pelaksanaan program dan kegiatan ini diharapkan dapat berjalan semaksimal mungkin untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dikatakan guna mewujudkan hal tersebut, Pemerintah daerah harus mampu menerapkan sistem akuntabilitas Kinerja Instansi pemerintah mulai dari perencanaan hingga proses evaluasi. (*)