Wisata NTT

Wisata NTT,  Pesona Lembata Tak Hanya Lamalera, Ini 8 Tempat Wisata di Tanah Lomblen

Pulau Lembata , Kabupaten Lembata , Provinsi Nusa Tenggara Timur memiliki begitu banyak pesona wisata alam

Penulis: Alfred Dama | Editor: Alfred Dama
(KOMPAS.com/NANSIANUS TARIS)
Pesona Pantai Mingar, di Desa Pasir Putih, Kecamatan Nagawutung, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur yang sangat memanjakan mata. 

3. Pantai Bean

PANTAI- Pesona pasir putih Pantai Bean di Desa Bean, Kecamatan Buyasuri, Kabupaten Lembata.
PANTAI- Pesona pasir putih Pantai Bean di Desa Bean, Kecamatan Buyasuri, Kabupaten Lembata. (TRIBUNFLORES.COM/HO-IG MEDREVELINO)

Pasir putih di Pantai Bean membentang luas dan sejauh 3 hingga 4 kilometer. Berada di ujung timur Pulau Lembata tepatnya 82 kilometer dari Kota Lewoleba, Lembata.

Keindahan pantai ini melekat dengan pasir putih yang halus, air laut yang biru dan bersih. Tempat wisata ini lokasinya di Desa Bean, Kecamatan Buyasuri, Bean, Buyasuri, Kabupaten Lembata, NTT. 

Gelombang laut yang menggulung tinggi di Pantai Bean sangat cocok untuk selancar atau surfing. Pantai ini kerap disebut mirip dengan Phuket, di Thailand.

Baca juga: Wisata NTT, Kuda Menjadi Simbol Budaya Sumba,  jadi Tunggangan Saat Festival

4. Pantai Lewolein

Masyarakat Desa Dikesare, Kecamatan Lebatukan Kabupaten Lembata, berbondong-bondong menuju pesisir pantai Lewolein. Mulai dari anak-anak hingga orang tua.  Semua tampak antusias hendak mengikuti tradisi buka Muro Laut atau daerah larangan laut. Tradisi ini ditandai dengan acara tangkap ikan bersama di Pantai Lewolein, Senin (29/7/2019)
Masyarakat Desa Dikesare, Kecamatan Lebatukan Kabupaten Lembata, berbondong-bondong menuju pesisir pantai Lewolein. Mulai dari anak-anak hingga orang tua. Semua tampak antusias hendak mengikuti tradisi buka Muro Laut atau daerah larangan laut. Tradisi ini ditandai dengan acara tangkap ikan bersama di Pantai Lewolein, Senin (29/7/2019) (Dokumen Pribadi Barakat)

Selain Pantai Bean, Tribuners bisa singgah d Pantai Lawolein tepatnya di Jalan Trans Lembata, Desa Dikesare, Kecamatan Lebatukan, Kabupaten Lembata, NTT.

Panorama alam Pantai Lewolein dengan hamparan pasir putihnya kian mempesona. Tak jarang pantai ini dijadikan tempat untuk rehat bagi pengendara motor maupun mobil yang melintas.

Terdapat lopo-lopo yang beratap alang-alang. Pengunjung dapat duduk di lopo-lopo yang tersediah sambil menikmati hamparan pasir putihnya dan deru gelombang di bibir pantai. Tak lupa untuk menikmati aneka kudapan yang dijual di sini.

Menjelajahi tempat wisata sambil menikmati kuliner di tepi pantai rasanya menyenangkan. Namun, di tempat ini terdapat spot-spot foto menarik yang wajib anda dokumentasikan dalam kameran ponsel.

5. Pantai Mingar

Pesona Pantai Mingar, di Desa Pasir Putih, Kecamatan Nagawutung, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur yang sangat memanjakan mata.
Pesona Pantai Mingar, di Desa Pasir Putih, Kecamatan Nagawutung, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur yang sangat memanjakan mata. ((KOMPAS.com/NANSIANUS TARIS))

 

Pantai Mingar adalah sebuah pantai yang terletak di Desa Mingar, kecamatan nagawutung kabupaten lembata, Nusa Tenggara Timur.

Jarak pantai ini dari kota lewoleba sekitar 20 km. Transporasi ke pantai ini memakan waktu sekitar 1,5 jam, namun bisa menjadi lebih lambat karna akses jalan yang rusak.

Ketika wisatawan datang pada bulan April hingga Januari, Pantai Mingar akan dipenuhi pasir putih sepanjang 5 kilometer. Tetapi kondisi ini akan berubah. Pada bulan Februari hingga Maret, pasir putih di Pantai Mingar akan hilang.

Dan yang tersisa hanyalah batu karang dan sedikit pasir hitam. Di pantai ini wisatawan juga bisa berenang dan berselancar atau surfing sebab gelombang lautnya cukup tinggi 2 hingga 3 meter.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved