Kabupate Kupang Terkini

Rapat Perdana 2026, Bupati Kupang Tekankan SDM dan Sinergi OPD

Salah satu perhatian utama adalah pemenuhan kebutuhan sumber daya manusia (SDM) di setiap OPD .

Editor: Ryan Nong
POS-KUPANG.COM/ALEXANDRO NOVALIANO DEMON PAKU
RAPAT PERDANA - Bupati Kupang, Yosef Lede bersama para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menggelar rapat perdana di awal Tahun 2026, Senin (5/1/2026).Rapat tersebut berlangsung di Lantai II Kantor Bupati Kupang dan dihadiri seluruh jajaran OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Kupang. 

Laporan Reporter POS-KUPANG. COM, Alexandro Novaliano Demon Paku

POS-KUPANG.COM, OELAMASI -- Bupati Kupang, Yosef Lede menggelar rapat bersama para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Rapat perdana tahun 2026 berlangsung pada Senin (5/1/2026).

Rapat tersebut berlangsung di Lantai II Kantor Bupati Kupang dan dihadiri seluruh jajaran OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Kupang.

Rapat perdana ini menjadi momentum awal untuk menyatukan langkah dan strategi kerja seluruh OPD dalam menghadapi agenda pembangunan di tahun 2026.

Baca juga: Beda Kronologi Soal Penusukan Mahasiswa Timor Leste di Denpasar

Dalam arahannya, Bupati Kupang menegaskan bahwa rapat tersebut secara khusus membahas rencana kerja masing-masing OPD, termasuk kebutuhan pendukung untuk menunjang kinerja perangkat daerah.

Menurut Bupati, salah satu perhatian utama adalah pemenuhan kebutuhan sumber daya manusia (SDM) di setiap OPD agar program kerja dapat berjalan optimal. 

Ia menekankan pentingnya kerja tim dan kolaborasi antarlembaga guna memastikan seluruh program yang telah tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dapat dilaksanakan

"Walaupun dilaksanakan secara bertahap apa yang ada di dalam RPJMD harus dilakukan secara baik dengan disesuaikan kondisi yang ada saat ini. Karena itu, kerja sama dan kekompakan seluruh OPD menjadi kunci,” ujar Bupati dalam rapat tersebut.

Bupati juga mengingatkan seluruh pimpinan OPD agar mampu menyusun perencanaan yang realistis, terukur, dan berorientasi pada hasil, sehingga setiap program yang dijalankan benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Kupang.

Turut hadir dalam rapat tersebut Wakil Bupati Kupang, Aurum Titu Eki serta Sekretaris Daerah Kabupaten Kupang, Mateldius Sanam, yang bersama Bupati mengikuti seluruh rangkaian pembahasan rapat perdana tahun 2026 tersebut. (nov) 

 

Ikuti berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS

 

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved